“Sekarang banyak orang yang pintar berdandan, termasuk pria. Ketika aku berjalan di luar, aku hampir tidak pernah melihat orang yang tidak tampan atau tidak keren. Maka, menurutku daripada hanya melihat penampilan, aku lebih memperhatikan karakter seseorang, baik itu pria maupun wanita,” jelas GD.
Ia juga menegaskan bahwa yang membuatnya tertarik pada seseorang bukanlah standar kecantikan yang umum, melainkan keunikan yang dimiliki oleh orang tersebut.
Baca Juga: Setelah Lagu Power, G-Dragon Kembali Rilis Single Bertajuk Home Sweet Home Sambil Reuni
“Aku menyukai sesuatu yang unik,” tambahnya.
Percakapan ini semakin menghebohkan ketika Lee Yong Jin mengatakan bahwa G-Dragon mungkin saat ini sudah menyukai seseorang.
“Menurutku kamu sedang tertarik pada seseorang. Oh! Ada seseorang yang kau perhatikan. Bisa dikatakan bahwa kau sedang dalam proses PDKT dengan orang itu,” ungkapnya.
Meski G-Dragon tidak secara langsung mengonfirmasi hal tersebut, ekspresi wajahnya tampak memberikan petunjuk bahwa ada sesuatu yang sedang ia sembunyikan.
Hal ini tentu saja membuat para penggemarnya semakin penasaran mengenai siapa sosok yang sedang menarik perhatian sang idol.