Honda CUV e: Motor Listrik Terbaik di Kelasnya? Simak Informasi Selengkapnya

Jumat 28 Feb 2025, 17:51 WIB
Honda menyediakan inovasi terbaru dari motor listrik Honda CUV e yang dinilai sangat nyaman. (Sumber: astra-honda.com)

Honda menyediakan inovasi terbaru dari motor listrik Honda CUV e yang dinilai sangat nyaman. (Sumber: astra-honda.com)

Dengan waktu pengisian baterai dari 0-100 persen yang hanya membutuhkan waktu 6 jam, motor ini sangat nyaman dipakai karena tidak membutuhkan waktu lama ketika baterai habis.

Silakan simak informasi lebih lanjut terkait harga jual dan spesifikasi motor listrik Honda CUV e sebagai berikut ini.

Harga Jual CUV e

Dengan berbagai spesifikasi dan fitur yang bisa didapatkan, harga motor listrik dari Honda CUV e ini dapat dibilang cukup mahal untuk kelas-nya.

Honda CUV e ini dibanderol dengan harga Rp54,45 Juta hingga Rp59,65 Juta OTR Jakarta sesuai dengan tipe yang pelanggan pilih.

Silakan simak informasi lebih lanjut terkait spesifikasi dan fitur yang bisa didapatkan dari Honda CUV e sebagai berikut ini.

Spesifikasi Honda CUV e

Berikut adalah spesifikasi dari mesin, baterai hingga jarak tempuh dan kecepatan Honda CUV e yang dapat Anda simak:

  • Tipe Motor: DC Brushless
  • Power Maksimal: 6 kW atau 3.500 rpm
  • Torsi Maksimal: 22 Nm atau 2.300 rpm
  • Tenaga: 4.2 kW
  • Tipe Baterai: Lithium-ion
  • Voltase Baterai: 50.26 V x 2
  • Kapasitas Baterai: 29.4 Ah x 3
  • Waktu Pengisian Baterai: 6 Jam (0-100 persen), 2,7 Jam (25-75 persen)
  • Jarak Tempuh: 80.7 km
  • Kecepatan Maksimal: 83 km

Selain itu, Honda CUV e juga mengunggulkan beberapa fitur yang dimilikinya, silakan simak informasinya sebagai berikut.

Fitur Honda CUV e

Berikut adalah beberapa fitur yang bisa didapatkan dari motor listrik Honda CUV e:

  • TFT Panel Meter yang Mammpu Menampilkan Informasi Kendaraan, Navigasi, hingga Menerima dan Melakukan Panggilan
  • Honda Smart Key System dengan Anti Theft Alarm dan Answer Back System yang memudahkan untuk menemukan posisi motor di lokasi parkir.
  • Tiga Mode Berkendera (ECON, Standard, dan Sport) yang bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan.
  • Reverse Assist yang memudahkan untuk parkir motor atau berjalan mundur
  • Switch Control untuk Melakukan Navigasi pada Menu Informasi di TFT Panel Master.

Meskipun dinilai mahal, Honda memiliki alasan jelas yang mengedepankan kenyamanan, dan juga fitur berkendara yang dinilai aman.

Demikian informasi seputar spesifikasi, fitur, hingga harga Honda CUV e yang dapat Anda simak.

Berita Terkait

News Update