NIK KTP Anda Dihapus dari Daftar Penerima Subsidi Bansos PKH Tahap 2, Cek Kriterianya di Sini

Kamis 27 Feb 2025, 12:59 WIB
Ilustrasi para KPM yang dicoret namanya dari daftar penerima bansos PKH Tahap 2. (Sumber: Facebook @info Bansos PKH)

Ilustrasi para KPM yang dicoret namanya dari daftar penerima bansos PKH Tahap 2. (Sumber: Facebook @info Bansos PKH)

POSKOTA.CO.ID - Apakah benar, sejumlah KPM tidak akan lagi mendapatkan saldo dana bansos PKH Tahap 2 tahun 2025? Simak informasi selengkapnya di sini.

Ada kabar terbaru yang kurang mengenakan bagi para pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang terdaftar sebagai penerima subsidi dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH).

Pasalnya, menurut informasi yang beredar dikabarkan bahwa akan ada pengurangan jumlah penerima manfaat untuk penyaluran bansos PKH Tahap 2 ini.

Dengan demikian, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang sebelumnya menerima bantuan di tahap pertama bisa saja gagal mendapatkan subsidi di tahap kedua ini.

Baca Juga: Penyaluran Subsidi Dana Bansos Rp600.000 dari Program BLT BBM 2025 Apakah Akan Dicairkan Bulan Ini? Simak Penjelasan Lengkapnya

Perlu diketahui bahwa pengalokasian dana bansos PKH dilakukan secara bertahap oleh pemerintah yang terbagi ke dalam empat tahap pencairan dalam setahun.

Penyaluran uang gratis dari bantuan tahap pertama sudah dilakukan sejak pekan kedua Februari dan kini pemerintah bersiap untuk prose penyaluran tahap kedua.

KPM yang menerima bansos tahap pertama harus mengetahui  informasi lebih lengkap mengenai penyaluran bansos tahap kedua ini.

Proses Penyaluran Bansos PKH

Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog, berdasarkan informasi resmi dari Kementerian Sosial diketahui bahwa akan ada pengurangan jumlah KPM penerima bansos PKH.

Kemungkinan bakal ada sekitar 30 persen dari keseluruhan jumlah KPM PKH yang akan dihapus dari daftar penerima bantuan di tahap kedua ini.m

"Menurut Kementerian Sosial akan ada 30 persen Keluarga Penerima Manfaat yang di tahap satu tercairkan, di tahap dua itu tidak tersalurkan kembali," ujar pemilik akun Naura Vlog.

Berita Terkait

News Update