Di negara-negara Teluk seperti Arab Saudi, Kuwait, dan Bahrain, terdapat tradisi Gargee’an, yaitu perayaan pertengahan Ramadhan.
Saat itu, anak-anak akan mengenakan pakaian tradisional dan berkeliling rumah untuk mengumpulkan permen serta kacang-kacangan, mirip perayaan Halloween di Barat.
Baca Juga: PLN Tebar 5.000 Paket Sembako Jelang Ramadhan, Serentak di 10 Lokasi di Jabodetabek
China: Festival Penyambutan Ramadhan
Komunitas Muslim China, terutama suku Hui, terdapat acara Festival Penyambutan Ramadhan. Festival ini meliputi doa bersama, membersihkan masjid, dan berbagi makanan dengan tetangga.
Nigeria: Dubar Festival
Tradisi Dubar di Nigeria adalah festival diadakan menjelang Ramadhan dan Idulfitri. Festival ini diisi dengan parade berkuda oleh keluarga kerajaan dan pejabat yang diiringi musik dan tarian tradisional.
Malaysia: Pasar Ramadhan
Di banyak daerah India banyak membuka Pasar Ramadhan, tempat masyarakat membeli berbagai makanan khas berbuka puasa, seperti nasi lemak, murtabak, dan aneka kuih-muih.
Baca Juga: Bacaan Doa Menyambut Bulan Ramadhan Latin dan Artinya
India: Pembersihan Masjid dan Ziarah
Umat Muslim di India biasanya melakukan pembersihan masjid secara massal serta berziarah ke makam para wali sufi sebagai bentuk penghormatan dan doa sebelum memasuki bulan Ramadhan.
Lebanon: Tembakan Meriam
Sedikit berbeda dari tradisi lainnya, Lebanon menjadikan momen tembakan meriam sebagai kegiatan Ramadhan yang begitu dinanti.
Tembakan meriam merupakan cara untuk menandainya berakhirnya waktu puasa dan memasuki waktu berbuka. Menurut sejarahnya, ini cara menandai waktu berbuka saat Kesultanan Ottoman.
Itulah tradisi unik dan beberapa negara di seluruh dunia ketika menjelang dan selama bulan Ramadhan. Menarik sekali bukan?