Info Dana Bansos PKH Tahap 2, Benarkah Penerima Berkurang 30 persen? Cek di Sini!

Kamis 27 Feb 2025, 07:45 WIB
Ada kabar penting soal pencairan tahap 2 di 2025. Benarkah jumlah penerima berkurang 30 persen?(Sumber: Poskota/Shandra)

Ada kabar penting soal pencairan tahap 2 di 2025. Benarkah jumlah penerima berkurang 30 persen?(Sumber: Poskota/Shandra)

Bagi Anda yang ingin mengetahui apakah masih terdaftar sebagai penerima bansos PKH, bisa mengecek melalui laman resmi Kemensos dengan langkah berikut:

  1. Buka situs https://cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Masukkan data diri sesuai KTP (Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan).
  3. Ketikkan kode verifikasi yang muncul di layar.
  4. Klik tombol "CARI DATA" dan tunggu hasil pencarian.

Jika Anda masih terdaftar, informasi lengkap tentang jenis bansos dan status pencairan akan ditampilkan. Jika tidak, kemungkinan besar ada perubahan dalam sistem pendataan yang membuat Anda tidak lagi memenuhi syarat.

Nominal Bansos PKH 2025

Meskipun ada perubahan data, nominal bantuan PKH tetap diberikan sesuai kategori penerima. Berikut rincian besarannya:

  • Ibu hamil: Rp3 juta per tahun.
  • Anak usia dini (0-6 tahun): Rp3 juta per tahun.
  • Lansia (di atas 60 tahun): Rp2,4 juta per tahun.
  • Penyandang disabilitas berat: Rp2,4 juta per tahun.
  • Anak sekolah SD: Rp900 ribu per tahun.
  • Anak sekolah SMP: Rp1,5 juta per tahun.
  • Anak sekolah SMA: Rp2 juta per tahun.

Baca Juga: Bansos PKH tahap 1 Alokasi Januari - Maret Cair di KKS Bank Himbara dan PT Pos Indonesia bulan Februari 2025, Cek Update Info Terbarunya di Sini!

DISCLAIMER: Penting untuk diketahui bahwa seluruh proses teknis yang berkaitan dengan penetapan penerima, verifikasi data, hingga pencairan sepenuhnya diatur dan dikelola oleh pihak pemerintah.

Berita Terkait
News Update