Link Live Streaming Coppa Italia 2024/25: Juventus vs Empoli

Rabu 26 Feb 2025, 15:25 WIB
Siapa unggul. Juventus vs Empoli di Coppa Italia. (Sumber: Instagram @officialjuventus)

Siapa unggul. Juventus vs Empoli di Coppa Italia. (Sumber: Instagram @officialjuventus)

POSKOTA.CO.ID - Juventus akan menghadapi Empoli di perempat final Coppa Italia 2024/25.

Laga tersebut akan dilangsungkan di Allianz Stadium, dengan jadwal kick-off pada Kamis, 27 Februari 2025, jam 03.00 WIB dini hari.

Pada musim ini, setidaknya Juventus sudah empat kali bertemu dengan Empoli di Seri A. Dilaga pekan ke-4 Si Nyonya Tua ditahan imbang 0-0 oleh Empoli.

Sementara di kandang Empoli pada pekan ke-23, Juventus sukses meraih poin penuh usai mengalahkan Empoli dengan skor 4-1.

Baca Juga: Klik Disini! Link Live Srtreaming Final Liga 2 Bhayangkara FC vs PSIM Yogyakarta

Kini Juventus dan Empoli kembali akan bertemu di perempat final Coppa Italia 2024/25. Saat ini, tim yang memiliki julukan Nyonya Tua, tengah dalam fermorma terbaiknya.

Juventus sukses torehkan catatan positif pada enam laga terakhir yang dilakoninya. Mereka berhasil menang lima kali, dan satu kali kalah.

Satu-satunya kekalahan yang didapatkan Juventus, adalah saat berlaga di babak 16 besar Liga Champions 2024/25 saat disingkirkan oleh PSV Eindhoven.

Sementara itu, di laga pekan kemarin, Juventus berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Cagliari. Gol tersebut dicetak oleh Vlahovic.

Baca Juga: Ternyata Baru Persib dan 3 Klub Ini yang Dipastikan Tampil di Liga 1 Musim 2025-26

Sebaliknya untuk Empoli. Dalam 11 laga yang sudah dilakoninya mereka nyaris tidak pernah mendapatkan kemenangan, yakni sembilan kali kalah dan dua kali seri.

Berita Terkait
News Update