Melansir dari YouTube Chanel Al-Bahjah TV, Berikut hal-hal yang membatalkan puasa seseorang.
1. Memasukkan sesuatu ke dalam salah satu lubang dari lima lubang yang ada di tubuh manusia.
Adapun kelima lubang tersebut, yaitu mulut, hidung, telinga, lubang vagina/penis, dan dubur.
Namun puasa baru akan batal jika sesuatu tersebut masuk ke bagian terdalam dari lima lubang itu, seperti memasukkan makanan ke kerongkongan atau memasukkan air hingga pangkal hidung
2. Muntah dengan disengaja. Bila seseorang muntah tanpa disengaja maka puasanya tidak akan batal.
3. Bersenggama atau melakukan hubungan suami istri pada siang hari.
4. Seorang wanita yang mengalami haid akan batal puasanya dan wajib meng-qadha puasa tersebut.
5. Nifas, merupakan darah yang keluar setelah seorang perempuan melahirkan.
6. Melahirkan bayi ata keguguran juga merupakan suatu yang dapat membatalkan puasa seseorang.
7. Keluar air mani atau sperma tanpa sebab yang jelas seperti melakukan onani. Bila air mani keluar karena mimpi basah maka puasanya tetap sah.
8. Orang yang hilang akal atau gila akan batal puasanya.
9. Murtad atau keluar dari agama islam