JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Polisi menunggu pihak keluarga untuk mengambil jenazah pekerja bangunan yang tewas dalam kecelakaan kerja di Kecamatan Koja, Jakarta Utara.
Korban berinisial S, 59 tahun, warga Kampung Cijambe RT04 RW02, Kelurahan Sukadami, Kecamatan Cikarang Selarang, Kabupaten Bekasi.
“Jasadnya berada di RS Polri Kramat Jati. Menunggu untuk diambil oleh pihak keluarga,” kata Kanit Reskrim Polsek Koja AKP Alex Chandra saat dikonfirmasi, Rabu, 26 Februari 2025.
Peristiwa kecelakaan kerja yang menimpa buruh bangunan itu terjadi pada Selasa, 25 Februari 2025, siang, di Jalan Mangga, RT 06 RW 04, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja.
Baca Juga: 3 Orang Tewas Tertimpa Tembok Roboh SPBU di Tebet, Bocah 8 Tahun Selamat
S meninggal dunia akibat tertimpa tembok di lokasi tempatnya bekerja.
Menurut Alex, pihak kepolisian telah memeriksa enam saksi yang terdiri dari warga dan rekan kerja korban.
"Saat rekan-rekan kerja yang lain beristirahat, korban S masih bekerja menggali untuk pembuatan pondasi cakar ayam. Tiba-tiba, tembok bangunan rubuh dan menimpa korban," ungkapnya.
Akibat kejadian itu, korban langsung meninggal di tempat akibat luka berat di kepala.
"Material tembok yang rubuh menimpa korban hingga mengalami luka serius di kepala dan akhirnya tidak dapat tertolong," tambahnya.
Saat ini, kasus tersebut masih dalam penyelidikan. Sementara itu, petugas telah memasang garis polisi di lokasi kejadian guna mengamankan area dan menyelidiki penyebab pasti runtuhnya tembok bangunan tersebut.