Film Spider-Man 4 Kenapa Diundur Satu Minggu dari Jadwal yang Sudah di Tentukan? Cek Faktanya di Sini!

Selasa 25 Feb 2025, 06:40 WIB
Film Spider Man 4 kenapa diundur satu minggu dari jadwal yang sudah di tetapkan (Sumber: X/@SpideyNewsFR)

Film Spider Man 4 kenapa diundur satu minggu dari jadwal yang sudah di tetapkan (Sumber: X/@SpideyNewsFR)

Spider-Man 4 dijadwalkan mulai syuting pada awal 2025, menandakan bahwa proyek ini masih berada dalam tahap pengembangan awal.

Tim produksi masih harus melalui proses casting, penyusunan naskah, serta tahap persiapan lainnya sebelum syuting dimulai.

Film ini juga diharapkan akan melanjutkan kisah setelah Spider-Man: No Way Home, di mana Peter Parker harus menghadapi hidupnya yang lebih mandiri setelah peristiwa dalam film sebelumnya.

Dengan keterkaitannya yang erat dengan Marvel Cinematic Universe (MCU), film ini kemungkinan akan memiliki hubungan dengan proyek-proyek Marvel lainnya yang sedang atau akan datang.

Keuntungan dari Penundaan

Dengan pergeseran jadwal ini, Sony dan Marvel Studios memiliki lebih banyak waktu untuk mempersiapkan film dengan lebih matang. Hal ini dapat berdampak positif pada kualitas akhir film, baik dari segi cerita, efek visual, maupun aspek teknis lainnya.

Selain itu, penundaan ini juga memberikan ruang bagi para penggemar untuk berspekulasi lebih jauh mengenai alur cerita, karakter baru yang akan muncul, serta bagaimana film ini akan menyatu dengan narasi besar MCU.

Berita Terkait
News Update