POSKOTA.CO.ID - Anda pemilik usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang ingin mendapatkan pinjaman modal? Tak perlu khawatir.
Kini mendapatkan modal pinjaman dapat dilakukan melalui pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) ke salag satu perbankan nasional.
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Bank Mandiri menjadi salah satu perbankan yang memiliki program pinjaman modal usaha ini.
Anda yang ingin mengajukan haruslah memenuhi persyaratan serta dokumen yang dibutuhkan, setelah itu lakukan proses pengajuannya.
Baca Juga: Telat Bayar Angsuran KUR 2025, Apakah Ada Dendanya?
Dokumen Pengajuan KUR Mandiri 2025
Berikut ini adalah persiapan umum dokumen yang harus dipersiapkan oleh calon debitur saat ingin mendaftar pengajuan KUR.
- Aplikasi Permohonan Kredit
- Foto copy E-KTP, KK, Surat Nikah atau Cerai bagi yang sudah menikah atau cerai
- Pas foto terbaru calon debitur dan pasangan
- Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (UMK)
- Surat keterangan domisili usaha
- NPWP
Baca Juga: KUR BSI 2025 Bebas Riba, Pinjaman Modal Usaha untuk UMKM hingga Rp100 Juta Pakai KTP
Syarat Pengajuan KUR Mandiri 2025
Berikut ini adalah persyaratan yang harus dipneuhi oleh calon debitur jika akan mendaftar ke program Kredit Usaha Rakyat:
1. Pemilik Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah
2. UMKM anggota keluarga dari karyawan yang berpenghasilan tetap atau pekerja migran Indonesia
Baca Juga: Viral, Video Tukang Cukur di Palangka Raya Layani Pelanggan Tak Kasat Mata