POSKOTA.CO.ID - Butuh modal usaha, inilah cara ajukan KUR BSI 2025 tanpa riba, praktis dan aman. Simak selengkapnya di sini!
Memulai atau mengembangkan usaha seringkali terkendala oleh modal. Jika kamu sedang mencari solusi pembiayaan yang halal, mudah, dan aman, Kredit Usaha Rakyat (KUR) BSI 2025 bisa jadi pilihan terbaik.
Program KUR dirancang khusus untuk membantu pelaku usaha kecil hingga menengah dengan prinsip syariah yang bebas riba.
KUR BSI merupakan program pinjaman dari Bank Syariah Indonesia (BSI) yang ditujukan untuk membantu pelaku UMKM mendapatkan tambahan modal.
Bedanya dengan pinjaman konvensional, KUR BSI menggunakan akad syariah seperti Murabahah (jual beli) dan Ijarah (sewa), sehingga bebas dari unsur riba.
Selain itu, bunga yang dikenakan juga lebih rendah karena mendapatkan subsidi dari pemerintah, sehingga cicilannya terasa lebih ringan.
Untuk pelaku usaha yang butuh modal, dapat melakukan pinjaman KUR BSI 2025 tanpa riba dijamin aman dan cepat cair.
Syarat Mengajukan KUR BSI 2025
- Warga Negara Indonesia (WNI) dengan KTP.
- Memiliki usaha yang sudah berjalan minimal 6 bulan.
- Tidak sedang menerima kredit produktif dari bank lain.
- Menyediakan dokumen seperti KTP, NPWP, dan surat izin usaha.
Cara Mudah Ajukan KUR BSI 2025
- Siapkan Dokumen Penting KTP, NPWP, surat izin usaha (NIB/SIUP), dan dokumen keuangan sederhana.
- Kunjungi Kantor BSI Terdekat atau Akses Online kamu bisa langsung datang ke kantor cabang BSI terdekat atau cek layanan online BSI untuk pengajuan lebih praktis.
- Isi Formulir Pengajuan juga lengkapi data diri dan informasi usaha secara jelas dan jujur.
- Proses Verifikasi Pihak BSI akan melakukan survei usaha dan memverifikasi data yang kamu berikan.
- Tanda Tangan Pesersetuan Setelah disetujui, kamu akan menandatangani akad sesuai prinsip syariah.
- Cairkan DanaSetelah semua selesai, dana akan langsung dicairkan ke rekeningmu.
Ajukan KUR BSI 2025 adalah solusi cerdas untuk mendapatkan modal usaha tanpa riba dengan cara pengajuan yang cukup mudah.
Prosesnya mudah, cepat, dan aman, cocok buat kamu yang ingin mengembangkan bisnis sesuai prinsip syariah.