POSKOTA.CO.ID – Meski masih berstatus sebagai pemimpin klasemen sementara BRI Liga 1 saat ini, namun para pemain Persib Bandung enggan jumawa.
Sebelumnya, skuad Maung Bandung gagal mengamankan poin penuh saat menjamu Madura United pada laga pekan ke-24 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 22 Februari 2025.
Meski begitu, hal tersebut tidak menggoyahkan posisi mereka. Saat ini, Persib masih unggul 8 poin dari Dewa United yang berada di peringkat kedua.
Baca Juga: Pemain Persib Masih Bergairah Jalani latihan Rutin
Marc Klok mengatakan, kekecewaan atas hasil imbang dengan Madura United harus segera diakhiri dan mulai menatap pertandingan terdekat.
Persib sendiri akan melakoni laga tandang ke markas Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu, 1 Maret 2025 mendatang.
"Imbang rasa kalah. Harusnya menang, tapi satu poin, tidak optimal. Tapi oke, kami harus menang lagi di sana (Surabaya), itu target," tegas Klok, melansir laman Persib Official.
Pemain asal Belanda ini mengakui bahwa nantinya kemenangan di kandang Persebaya bukan hal yang mudah, sehingga harus benar-benar dipersiapkan.
Sebab saat ini Persebaya berada di peringkat ketiga dengan meraih poin 41, yang berbeda 10 poin dari Persib. "Kami fokus tim sendiri. Kami harus menang, kami lihat game by game," tandasnya.
Senada dengan Klok, kiper Persib Bandung Kevin Mendoza juga tak mau terburu-buru membicarakan soal peluang timnya menjuarai Liga 1 2024/25.