JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tempat Pemakaman Umum (TPU) Rawa Kopi, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, masih ramai dikunjungi masyarakat yang ingin munggahan sebelum ibadah puasa Ramadan.
Pantauan di lokasi, siang, puluhan warga sedang membersihkan makam keluarga. Tradisi ini biasa dilakukan umat muslim sebelum puasa yang biasa disebut munggahan.
Salah satu peziarah, Muslihat, 37 tahun, mengatakan dirinya baru bisa mengunjungi makam keluarganya hari ini karena baru ada waktu libur kerja.
"Ya kebetulan pas lagi libur kerja, jadi baru bisa ke makam," kata Muslihat di lokasi, Senin.
Baca Juga: Apa itu Munggahan? Aktivitas yang Jadi Tradisi Jelang Puasa Ramadan
Pria asal Joglo Jakarta Barat ini mengatakan, setiap mau memasuki bulan Ramadan dirinya selalu menyempatkan diri untuk mengunjungi makam keluarga.
"Sekalian bersih-bersih, namanya makam keluarga kita sendiri ya harus dibersihin. Kebetulan momennya pas, besok udah puasa," katanya.
Siti, 42 tahun, peziarah lain juga baru bisa mengunjungi makam keluarga hari ini karena baru ada waktu. Kebetulan anaknya hari ini sedang libur.
"Alhamdulillah masih bisa ngunjungim makam keluarga, masih sehat," kata Siti.
Ibu rumah tangga ini berujar, menjelang puasa dirinya pasti berziarah ke makam keluarga yang telah tiada. Biasaya setelah ziarah ada kumpul keluarga.
"Ya biasa pada makan bareng sama keluarga, kumpul sebelum puasa," ujar dia.