KPU Lebak Lupa Anggaran FGD di Hotel Mewah, Sekretaris: Tempatnya Lebih Nyaman

Senin 24 Feb 2025, 11:58 WIB
Kantor KPU Kabupaten Lebak. (Sumber: Poskota/Samsul Fatoni)

Kantor KPU Kabupaten Lebak. (Sumber: Poskota/Samsul Fatoni)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak mengaku lupa dengan anggaran Focus Group Discussion (FGD) yang diadakan di hotel mewah Kota Serang, Banten.

Sekretaris KPU Lebak, Toni saat dikonfirmasi belum bisa memberikan angka besaran kegiatan tersebut. Toni tidak menjelaskan, dengan alasan lupa.

"Namun, anggaran yang digunakan itu bersumber dari hibah APBD Lebak," kata Toni, Senin, 24 Februari 2025.

Saat ditanya mengapa memilih hotel di luar daerah ketimbang di Lebak, ia mengaku karena tempatnya lebih refresentatif. Dalam kegiatan itu, KPU Lebak mengundang puluhan orang.

Baca Juga: Usai Viral Kisah Remaja Curi Pisang Demi Adik, Gus Miftah Beri Bantuan Beasiswa

"Karena tempatnya lebih nyaman dan kondusif untuk kegiatan FGD itu," ucapnya.

Perintah efisiensi anggaran dari pemerintah pusat tak berpengaruh bagi KPU Lebak yang tetap menggelar FGD. Rencananya FGD akan dilaksanakan di salah satu hotel mewah di Kota Serang, Banten.

Sebelumnya, KPU Lebak juga mendapat sorotan setelah membeli tiga unit mobil dinas baru berjenis Toyota Hilux Double Cabin seharga Rp1,8 miliar di tengah efisiensi anggaran.

"Betul, Selasa besok akan melaksanakan FGD. Lokasinya di Hotel Astin Kota Serang," ungkap Toni.

Baca Juga: DPRD Kota Bandung Ingin Reklame Tertata dan Tambah PAD

FGD tersebut akan diikuti para peserta dari jajaran KPU Lebak, unsur Bawaslu, unsur akademisi atau pegiat pemilu, dan akan mengundang juga fasilitator sebagai narasumber.

"Rencananya kegiatan FGD akan dilakukan selama satu hari penuh," katanya.

Berita Terkait

News Update