Dengan langkah yang hati-hati, Damkar akhirnya berhasil mengeluarkan balita dengan cara memotong bagian tabung mesin cuci menggunakan alat mini grinder yang mereka bawa.
Dalam keterangan disebutkan bahwa proses evakuasi berlangsung kurang dari 30 menit. Sang anak berhasil diselamatkan tanpa mengalami cidera yang serius.
Sementara itu, video unggahan yang memperlihatkan petugas Damkar berhasil mengevakuasi balita dari dalam mesin cuci menuai berbagai reaksi dari warganet.
Tak sedikit warganet yang heran dan bertanya-tanya mengapa sang anak bisa masuk ke dalam alat pencuci baju itu. Namun, belum ada keterangan lebih lanjut terkait alasan atau awal mula sang anak terjebak di dalamnya.
"Gimana ceritanya itu bocil bisa masuk mesin cuci Allahu robbi, untung bisa tertolong terimakasih pak damkar," kata akun @sisc***.
"KO BISA MASUK KE PENGERING, KAN ITU TINGGI," tulis akun @xnovi***.
"Gimana caranya dia masuk ya, tapi toodler ada 1000 cara," komentar akun @snnn***.