POSKOTA.CO.ID - Hingga saat ini, Bank BRI ditunjuk sebagai Bank untuk menyalurkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang diinisiasi oleh pemerintah.
Program ini bisa menjadi solusi permodalan yang sangat signifikan, terutama bagi pelaku UMKM untuk mengembangkan dan memperluas usahanya.
Program ini dirancang untuk memudahkan akses pembiayaan, terutama bagi masyarakat yang memiliki usaha produktif, dan membutuhkan tambahan modal.
Baca Juga: Kenapa Pengajuan KUR Gagal Cair Padahal Sudah Disurvei? Ini Penyebabnya!
Bagi para pelaku usaha yang memerlukan tambahan modal dalam kisaran Rp50 juta hingga Rp500 juta, program KUR Kecil BRI ini dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan tersebut.
Maka dari itu, bagi para pelaku usaha disarankan untuk segera mempersiapkan dokumen serta persyaratan yang harus dipenuhi untuk mengajukan KUR.
Sebelum mengetahui cara daftar KUR BRI via online, perlu diketahui apa itu KUR, tujuan, hingga persyaratan pengajuannya.
KUR atau Kredit Usaha Rakyat menjadi program yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat, terutama pada pelaku usaha kecil, mikro, dan menengah (UMKM).
Baca Juga: Cara Mengajukan Pinjaman Modal Usaha KUR BNI 2025, Ini Syarat-Syaratnya
KUR sendiri merupakan program pinjaman Kredit Modal Kerja atau Kredit Investasi dengan batas atas kredit hingga Rp 500 juta.
Bank BRI hingga saat ini masih menjadi bank penyalur KUR kepada para nasabah terutama pelaku UMKM.