POSKOTA.CO.ID – Di sini Anda akan belajar bagaimana cara membuat catatan keuangan yang baik dan benar sebagai salah persyaratan pengajuan KUR BRI 2025.
Perlu Anda ketahui bahwa mencatatat keuangan bisnis bukan sekadar mencatat pemasukan dan pengeluaran. Jika dilakukan dengan benar, keuangan yang sehat bisa membantu bisnis berkembang lebih cepat dan menghindari kebangkrutan.
Sayangnya, banyak pengusaha pemula yang masih mencampuradukkan keuangan pribadi dan bisnis, sehingga sulit mengetahui kondisi keuangan usaha yang sebenarnya sehingga bisa menjadi kendala dalam mengajukan KUR BRI 2025.
Dalam kesempatan kali ini kami akan membahas langkah-langkah penting dalam mengatur keuangan bisnis agar lebih rapi, terstruktur, dan menguntungkan.
Baca Juga: Cek Angsuran KUR Pegadaian Rp1.000.000-Rp10.000.000, Margin Cuma 0,14 Persen Cocok Buat UMKM Baru
Pisahkan Rekening Bisnis dan Pribadi
Kesalahan terbesar yang sering dilakukan pemilik bisnis adalah menggunakan satu rekening untuk segala keperluan.
Hal ini membuat arus kas sulit dipantau dan bisa mengakibatkan penggunaan uang bisnis untuk kebutuhan pribadi.
Solusi:
- Buat rekening khusus untuk bisnis.
- Gunakan rekening bisnis untuk menerima pembayaran, membayar karyawan, restock barang, dan keperluan operasional lainnya.
- Rekening pribadi hanya digunakan untuk kebutuhan pribadi, seperti belanja atau tabungan keluarga.
- Dengan pemisahan ini, Anda bisa lebih mudah melihat arus kas bisnis secara transparan.
Baca Juga: Cek Cicilan KUR BCA Rp10.000.000-Rp50.000.000, Ajukan Mudah Lengkapi Syarat Ini
Catat Semua Transaksi Keuangan
Setiap uang masuk dan keluar harus dicatat dengan jelas, agar Anda tahu ke mana uang bisnis digunakan.
Banyak pemilik usaha mengabaikan pencatatan ini, sehingga sering kali kehabisan uang tanpa tahu penyebabnya.