Antisipasi Lonjakan Pemudik, Gerbang Tol Cikupa Diperluas dan Mesin Pemindai Diperbarui

Minggu 23 Feb 2025, 19:05 WIB
Ilustrasi Gerbang Tol Cikupa. (Foto/Veronica)

Ilustrasi Gerbang Tol Cikupa. (Foto/Veronica)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menjelang musim mudik Lebaran 2025, pengelola Tol Tangerang-Merak melakukan peningkatan kapasitas di Gerbang Tol Cikupa, Kabupaten Tangerang.

Langkah ini diambil untuk mengurangi antrean kendaraan dan mempercepat proses transaksi.

Direktur Teknik Astra Tol Tangerang-Merak, Rinaldi, mengungkapkan bahwa jumlah gardu transaksi untuk arah Merak telah bertambah dari 10 menjadi 13 gardu, sementara untuk arah Jakarta meningkat dari 5 menjadi 6 gardu.

Selain menambah gardu, pihaknya juga mengganti mesin pemindai kartu uang elektronik guna meningkatkan efisiensi transaksi pengguna jalan. "Sebanyak 74 unit toll fare information dan 19 unit toll collector terminal di gerbang Cikupa telah diperbarui," ujarnya dalam keterangannya yang dikuti Poskota pada Minggu, 23 Februari 2025.

Baca Juga: War Tiket Kereta Tambahan Lebaran 2025, Pesan Hari Ini Sebelum Kehabisan

Menurut Rinaldi, pembaruan ini bertujuan untuk mempercepat respons peralatan dalam memproses pembayaran tol, terutama karena beberapa perangkat sebelumnya telah berusia lebih dari tiga tahun.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa efisiensi operasional ini tidak mempengaruhi kebijakan perusahaan. "Semua kegiatan operasional di tahun 2025 sudah sesuai dengan Rencana Kerja dan Program (RKP) yang telah disusun sebelumnya," jelasnya.

Dari sisi infrastruktur, peningkatan ini juga tidak akan berdampak pada kualitas layanan kepada pengguna jalan, sehingga pemudik dapat menikmati perjalanan yang lebih lancar dan nyaman.

Berita Terkait
News Update