Ustadz Adi Hidayat Bagikan Do'a Menjelang Ramadhan untuk Kelancaran Beribadah, Ini Bacaannya

Sabtu 22 Feb 2025, 21:21 WIB
Do'a menjelang Ramadhan dibagikan Ustadz Adi Hidayat. (Sumber: Pinterest/Kubra Kaya)

Do'a menjelang Ramadhan dibagikan Ustadz Adi Hidayat. (Sumber: Pinterest/Kubra Kaya)

POSKOTA.CO.ID - Amalkan do'a menjelang bulan Ramadhan yang dibagikan ustadz Adi Hidayat agar ibadah semakin lancar dan alam keikhlasan.

Sebelum menyambut bulan suci ini, banyak cara yang dilakukan oleh umat Islam untuk mempersiapkan diri, salah satunya dengan berdoa agar diberikan kelancaran dalam beribadah selama bulan Ramadhan.

Ustaz Adi Hidayat, salah satu tokoh agama yang dikenal luas di Indonesia, membagikan doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW menjelang bulan Ramadhan.

Baca Juga: 7 Inspirasi Nama Bayi Perempuan Islami yang Lahir di Bulan Ramadhan, Modern Juga Unik, Yuk Simpan Untuk Calon Buah Hati!

Doa ini dipercaya dapat mendatangkan kesehatan, kekuatan, serta keselamatan bagi umat Islam agar dapat melaksanakan ibadah dengan baik sepanjang bulan Ramadhan.

Doa ini diriwayatkan dalam hadits yang terdapat dalam kitab At-Tirmidzi nomor hadits 3254, yang berbunyi:

"اللهم أهله علينا باليمن والإيمان، والسلامة والإسلام، ربي وربك الله"

Allahumma ahillahu ‘alainaa bil yumni wal Imani wassalamati wal islami Rabbi wa Rabbukallahu.

Yang artinya:

"Ya Allah, mohon hadirkan awal Ramadhan kepada kami dengan penuh ketentraman, kedamaian, kekuatan iman, keselamatan, dan kesehatan hingga di akhir bulan Ramadhan. Berikanlah kekuatan kepada kami untuk beribadah dalam keislaman yang ikhlas karena-Mu."

Baca Juga: Akhirnya Jadwal Libur Sekolah Selama Bulan Ramadhan 2025 Sudah Ditetapkan

Berita Terkait
News Update