Permintaan maaf ini berkaitan dengan lagu mereka yang berjudul 'Bayar, Bayar, Bayar' yang sempat viral di berbagai platform media sosial.
Lagu ini menjadi perbincangan hangat setelah liriknya yang menyebut "bayar polisi" menarik perhatian publik. Lagu ini sempat diunggah di berbagai platform, termasuk Spotify, sebelum akhirnya menuai kontroversi.
Menurut pernyataan resmi dari band Sukatani, lagu tersebut sebenarnya diciptakan sebagai kritik terhadap oknum kepolisian yang melanggar aturan.
Baca Juga: Viral Band Sukatani Minta Maaf ke Polri, Darius Sinathrya Beri Sindiran Tajam
Namun, setelah viral, lagu ini memicu berbagai reaksi di masyarakat, yang pada akhirnya membuat para anggota band merasa perlu memberikan klarifikasi.