Besaran dana BPNT yang diterima oleh KPM yaitu Rp200.000 setiap bulannya melalui Rekening KKS atau Pos Indonesia.
Setiap tahapnya, KPM mendapat dana BPNT senilai Rp600.000 melalui Rekening KKS atau Pos Indonesia.
Artinya Dana senilai Rp600.000 yang diterima oleh KPM melalui Rekening BNI artinya untuk tahap pertama alokasi Januari Maret 2025.
Saat ini sudah terdapat beberapa wilayah yang menerima pencairan BPNT 2025 melalui Rekening BNI.
Wilayah Pencairan BPNT 2025 via Rekening BNI
Berikut wilayah yang sudah menerima pencairan BPNT 2025 via Rekening BNI dilansir dari akun Youtube Info Bansos:
- Provinsi Kalimantan Barat: Kabupaten Kubu Raya.
- Provinsi Kalimantan Timur: Kota Bontang.
- Kalimantan Utara: Kota Tarakan.
- Kepulauan Bangka Belitung: Kota Pangkal Pinang.
- Kepulauan Riau: Kabupaten Karimun, Kota Tanjung Pinang.
- Maluku: kota Tual.
- Provinsi Banten: Kota Serang.
- Daerah Istimewa Yogyakarta: Kabupaten Bantul, Kabupaten Kulon Progo, Kota Yogyakarta.
- DKI Jakarta: Kota Administratif Jakarta Utara.
- Provinsi Jawa Barat: Kabupaten Bandung, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Sukabumi, Kota Bekasi, Kota Bogor, kota Tasikmalaya.
- Provinsi Jawa Tengah: Kabupaten Boyolali, Kabupaten Klaten, Kabupaten Magelang, Kabupaten Rembang, Kabupaten Sragen, Kabupaten Tegal, Kota Surakarta.
- Provinsi Jawa Timur: Kabupaten Blitar, Kabupaten Gresik, Kabupaten Pamekasan, Kabupaten Sidoarjo, Kota Surabaya.
Bagi NIK e-KTP atas nama kamu yang sudah menerima dana BPNT 2025 melalui Rekening BNI, silakan ambil bantuan melalui ATM terdekat.
Cara Ambil BPNT 2025 via ATM BNI
Berikut cara ambil BPNT 2025 via ATM BNI:
- Datang ke ATM BNI atau cabang terdekat.
- Pilih mesin ATM BNI dengan nominal Rp50.000 atau Rp100.000.
- Masukkan kartu debit ke ATM BNI.
- Pilih bahasa Indonesia atau Inggris.
- Isi 6 Digit nomor PIN ATM BNI.
- Jika salah 3 kali maka kartu ATM BNI akan diblokir.
- Pilih Tarik Tunai atau Transaksi Lainnya.
- Pilih nominal uang jika pilih Tarik Tunai sebelumnya.
- Ketik jumlah nominal jika pilih Transaksi Lainnya sebelumnya.
- Pilih rekening tabungan.
- Tunggu uang akan keluar saat transaksi berhasil.
- Cek kembali jumlah uang dan tunggu kartu ATM BNI keluar.
Sekian informasi terkait penyaluran saldo dana bansos Rp600.000 dari subsidi BPNT 2025 kepada NIK e-KTP atas nama kamu yang terpilih di DTKS cair lewat Rekening BNI.
Disclaimer: Tidak semua pembaca Poskota bisa menerima BPNT 2025, melainkan hanya NIK e-KTP atas nama kamu yang masuk di DTKS dan memenuhi syarat saja.