POSKOTA.CO.ID - Tersedia link pendaftaran mudik gratis lebaran 2025 untuk sejumlah masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) bekerja sama dengan beberapa lembaga dalam mengadakan program mudik gratis 2025 ini.
Beberapa lembaga tersebut yakni adalah Bank Jateng, Pemerintah Kabupaten atau Kota Se-Jawa Tengah, PT Jasa Raharja, PT Semen Gresik, Perum Perumnas, dan Baznas Provinsi Jawa Tengah.
Baca Juga: Link Mudik Gratis 2025 dan Cara Daftarnya Resmi dari Bio Farma
Melalui program ini masyarakat yang berasal dari provinsi Jawa Tengah bisa mendapatkan kesempatan untuk pulang ke kampung halaman pada bulan suci Ramadhan nanti.
Pendaftaran program ini bisa langsung dilakukan di link mudik gratis 2025 pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id pada Senin, 24 Februari 2025 mendatang.
Nantinya, program mudik gratis ini akan memberangkatkan puluhan bis pada Rabu, 26 Maret 2025 mendatang di Museum Purna Bhakti Pertiwi TMII, Jakarta Timur. Kendati demikian, masyarakat yang terdaftar diharapkan tiba sebelum pukul 07.00 Pagi itu untuk melakukan daftar ulang dan berangkat ke kampung halaman.
Baca Juga: Link Mudik Gratis 2025: Pendaftaran dan Tujuannya
Persiapkan diri Anda untuk mendaftarkan diri ke program mudik gratis dari Pemprov Jateng pada lebaran tahun 2025, dan daftarkan diri Anda dengan cara mudah ini.
Cara Daftar Link Mudik Gratis Lebara 2025
Berikut adalah beberapa langkah yang bisa Anda ikuti untuk mendaftarkan diri ke link mudik gratis yang disediakan Pemprov Jateng: