Bagaimana Cara Tarik Tunai Saldo GoPay dari ATM BCA? Ikuti Panduannya di Sini

Jumat 21 Feb 2025, 23:06 WIB
Ilustrasi melakukan hal tarik tunai uang cash lewat GoPay di ATM BCA. (Dok. Gojek)

Ilustrasi melakukan hal tarik tunai uang cash lewat GoPay di ATM BCA. (Dok. Gojek)

POSKOTA.CO.ID - Mau tarik tunai saldo GoPay dari ATM? Yuk, simak informasi selengkapnya yang tersaji dalam artikel ini.

Di era digitalisasi seperti sekarang ini, ada banyak aplikasi dompet elektronik yang memudahkan masyarakat dalam melakukan transaksi secara digital.

Salah satu aplikasi dompet digital yang cukup banyak digunakan oleh masyarakat belakangan ini adalah GoPay.

Baca Juga: Coba Aplikasi Penghasil Uang 2025, Saldo DANA Gratis Langsung ke e-Wallet Gopay, dan OVO!

GoPay menjadi salah satu aplikasi e-wallet yang paling populer digunakan karena kehadirannya membantu masyarakat untuk semakin mudah dalam bertransaksi.

Aplikasi yang dikembangkan oleh GoJek ini memiliki sejumlah fitur yang dapat memudahkan segala jenis transaksi keuangan pengguna.

Beberapa transaksi yang bisa dilakukan oleh pengguna lewat aplikasi ini di antaranya, bayar belanjaan online, bayar tagihan PLN dan BPJS, beli pulsa dan paket data, kirim dan terima uang, serta lainnya.

Bukan hanya itu, bagi pengguna yang ingin membutuhkan uang cash dan ingin melakukan tarik tunai di ATM juga bisa menggunakan platform berwarna biru muda ini.

Untuk menarik uang tunai, pengguna bisa menggunakan fitur Cash atau Tarik Tunai yang tersedia di aplikasi ini.

Baca Juga: Kumpulkan Saldo GoPay Gratis dari Aplikasi Penghasil Uang Terpopuler, Uang Mengalir Deras ke Rekening

Dengan fitur ini, pengguna akan lebih mudah untuk menarik uang cash dari saldo GoPay melalui ATM BCA dan juga merchant, seperti Alfamart dan Indomaret.

Bagi kamu yang mau mencoba fitur ini, simak panduan lengkapnya di bawah ini.

Panduan Tarik Tunai Saldo GoPay

Mengutip dari situs resminya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan oleh pengguna internet untuk menarik saldo dana GoPay yang masih tersisa di akunnya menjadi uang tunai.

1. Tarik Tunai Saldo GoPay Tanpa Kartu di ATM BCA

  • Buka aplikasi GoPay dan pilih menu Transfer
  • Pilih menu Tarik Tunai
  • Selanjutnya, tentukan nominal saldo yang ingin ditarik
  • Setelah itu, klik lanjut dan konfirmasi
  • Periksa apakah nominal yng dimasukkan sudah benar
  • Klik konfirmasi dan masukkan PIN GoPay
  • Akan muncul kode transaksi yang dapat digunakan untuk melakukan tarik tunai di ATM BCA
  • Selanjutnya, kamu bisa mengunjungi ATM BCA terdekat
  • Pilih fitur Transaksi Tanpa Kartu
  • Masukkan ID Pelanggan dan Kode Transaksi yang didapatkan
  • Tarik saldo

2. Tarik Tunai Saldo GoPay Via Indomaret

  • Buka aplikasi GoJek dan masuk ke akun mu
  • Cari dan pilih menu Eksplor
  • Kemudian, pilih menu Tarik Tunai
  • Masukkan nominal saldo yang ingin ditarik
  • Pilih bank tujuan dan pilihlah CIMB Niaga
  • Masukkan PIN GoPay
  • Tunggu hingga kode penarikan saldo keluar
  • Setelah itu, kunjungi Indomaret
  • Sampaikan pada kasir bahwa kamu ingin menarik saldo GoPay
  • Berikan kode penarikan tadi pada petugas kasir

3. Tarik Tunai Saldo GoPay Via Alfamart

  • Buka aplikasi GoJek dan masuk ke akun mu
  • Cari dan pilih menu Eksplor
  • Kemudian, pilih menu Tarik Tunai
  • Masukkan nominal saldo yang ingin ditarik
  • Pilih bank tujuan dan pilihlah CIMB Niaga
  • Masukkan PIN GoPay
  • Tunggu hingga kode penarikan saldo keluar
  • Setelah itu, kunjungi Alfamart
  • Sampaikan pada kasir bahwa kamu ingin menarik saldo GoPay
  • Berikan kode penarikan tadi pada petugas kasir

Demikian informasi mengenai cara menarik saldo GoPay dari aplikasi melalui beberapa metode yang bisa dilakukan dengan mudah.

Berita Terkait

Cara Top Up Saldo GoPay dari Bank Jago

Selasa 21 Jan 2025, 17:26 WIB
undefined
News Update