Resmi Jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Dapat Wejangan dari Megawati

Kamis 20 Feb 2025, 11:31 WIB
Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung-Rano Karno, saat akan bergegas menuju Istana Negara untuk pelantikan kepala daerah, Kamis, 20 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung-Rano Karno, saat akan bergegas menuju Istana Negara untuk pelantikan kepala daerah, Kamis, 20 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pramono Anung-Rano Karno hari ini dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta. Keduanya merupakan politisi PDIP yang maju di Pilkada Jakarta dan memenangkan kontestasi.

Pramono menyampaikan, Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri sempat memberikan pembekalan politik kepada dirinya dan Rano Karno.

"Kebetulan yang ikut pembekalan Bang Doel, saya sebelum acara pembekalan bertemu dengan Bu Megawati karena saya ada beberapa janji dalam hal berkaitan dengan rencana pemerintahan ke depan di Jakarta," kata Pramono di rumahnya kawasan Jakarta Selatan, Kamis, 20 Februari 2025.

Rano Karno mengatakan, Megawati sempat memberikan pembekalan agar bisa mengikuti arahan yang baik dari pemerintah pusat, khususnya untuk mendukung program-program strategis.

Baca Juga: Khoirudin Ajak Pramono-Rano Kolaborasi Bangun Jakarta

"Itu tugas utama walaupun Jakarta punya program, tapi program pemerintah pusat harus dikawal sehingga tuntas. Kemudian arahan bupati tentu spesifik karena memiliki problem yang berbeda-beda," kata Rano.

"Kemudian wali kota juga seperti itu. Tapi intinya untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia itu arahan dari Ibu," tambahnya.

Kedua pemimpin Jakarta ini tampak serasi menggunakan pakaian dinas berwarna putih untuk menghadiri pelantikan kepala daerah di Istana Negara hari ini.

Pramono dan Rano Karno didampingi istrinya, Endang Nugrahani dan Dewi Indriati yang kompak mengenakan mengenakan kebaya oranye.

Baca Juga: Pramono Anung Fokus Implementasikan Janji Politik Saat Kampanye

Foto: Gubernur dan wakil Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung-Rano Karno, saat akan bergegas menuju Istana Negara untuk pelantikan kepala daerah, Kamis, 20 Februari 2025. (Pandi Ramedhan)

Berita Terkait
News Update