Pemegang NIK E-KTP yang Datanya Telah Tervalidasi Dapat Menerima Pencairan Saldo Dana Rp600.000 dari Subsidi Program Bansos BPNT Tahap 1

Kamis 20 Feb 2025, 10:01 WIB
Informasi pencairan saldo dana bansos BPNT tahap 1 2025 yang mulai disalurkan secara menyeluruh ke masing-masing KPM. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

Informasi pencairan saldo dana bansos BPNT tahap 1 2025 yang mulai disalurkan secara menyeluruh ke masing-masing KPM. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

Meskipun disebut Bantuan Pangan Non Tunai, bantuan ini diberikan dalam bentuk uang, Besaran dana yang diterima oleh KPM Bansos BPNT 2025 adalah Rp200.000 per bulan.

Dana ini dicairkan setiap tiga bulan sekali, sehingga dalam satu waktu, KPM dapat mencairkan Rp600.000, Berikut adalah perhitungannya:

  • Setiap bulan: Rp200.000
  • Tiga bulan sekali: Rp600.000
  • Dalam satu tahun (4 kali penyaluran): Rp600.000 x 4 = Rp2.400.000

Jadi, dalam setahun, total nominal yang diterima oleh KPM adalah Rp2.400.000

Cek Status Pencairan Bansos BPNT

Untuk mengetahui apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos tahun 2025, ikuti langkah-langkah berikut:

Buka Laman Resmi: Kunjungi laman https://cekbansos.kemensos.go.id.

  • Isi Data Lokasi: Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
  • Isi Nama Lengkap: Sesuai dengan KTP.
  • Isi Captcha: Ketik kode captcha yang tertera di bagian bawah.
  • Cari Data: Tekan tombol "Cari Data".
  • Sistem akan mencari nama penerima manfaat sesuai dengan data wilayah yang Anda masukkan.
  • Jika termasuk penerima, akan muncul tabel berisi status penerima, keterangan, dan periode pemberian bantuan. Jika tidak termasuk, akan tertulis "Tidak Terdapat Peserta/PM."

Baca Juga: Informasi Terbaru! Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 2025 Masih Cair ke Rekening Milik KPM Terdaftar, Berikut Informasinya

Bagi yang belum menerima bantuan, disarankan untuk rutin mengecek saldo di bank masing-masing atau melalui aplikasi Cek Bansos.

Dengan mendekatnya bulan Ramadan, harga kebutuhan pokok diperkirakan akan mengalami kenaikan.

Oleh karena itu, KPM diimbau untuk menggunakan bantuan ini dengan bijak, terutama untuk memenuhi kebutuhan pangan.

Pencairan bantuan sosial ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dan menjalankan ibadah puasa dengan lebih tenang.

Bagi KPM yang belum menerima bantuan, diharapkan tetap bersabar dan terus memantau informasi resmi dari pemerintah dan lembaga terkait.

Demikian informasi terbaru mengenai pencairan BPNT dan PKH. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi keluarga penerima manfaat.

Berita Terkait
News Update