Nuansa Adat Betawi Meriahkan Penyambutan Pramono Anung dan Rano Karno di Balai Kota

Kamis 20 Feb 2025, 12:45 WIB
Penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno di Balai Kota, Kamis, 20 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

Penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno di Balai Kota, Kamis, 20 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pernak-pernik khas budaya Betawi di Balai Kota, Jakarta Pusat memeriahkan penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno yang baru dilantik Presiden Prabowo Subianto.

Balai Kota dipenuhi masyarakat yang ingin menyambut Pramono dan Rano. Gubernur Jakarta 2014, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok juga tiba di Balai Kota untuk menghadiri Paripurna DPRD Jakarta sebagai tamu undangan.

Ahok datang sendirian dengan mengenakan kemeja putih dibalut jas hitam sekitar pukul 11.41 WIB.

Di Balai Kota acara berlangsung cukup meriah menyambut Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno. Tampak di pintu masuk Balai Kota, kesenian Tanjidor dan ondel-ondel menyambut kedatangan para pejabat publik.

Baca Juga: Ada Pelantikan Kepala Daerah di Istana Negara, BEM SI Tetap Demo Indonesia Gelap

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tiba di Balai Kota sebagai tamu undangan penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

Di dalamnya, terdapat banyak pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang turut meramaikan penyambutan Gubernur dan wakil Gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno.

Pantauan di lokasi, beberapa menit Ahok masuk, Gubernur Jakarta 2017, Anies Baswedan juga menghadiri undangan Paripurna DPRD Jakarta.

Anies tiba dengan beberapa tim dan langsung masuk ke gedung Balai Agung.

Berita Terkait
News Update