Jangan membawa terlalu banyak gadget untuk mengurangi risiko keamanan digital.
Keamanan Digital
Gerakan ini menarik perhatian banyak pihak, termasuk aparat dan intelijen. Untuk menghindari penyadapan atau pelacakan digital, ikuti panduan dari SAFEnet:
- Hapus data sensitif dari ponsel.
- Gunakan nomor kontak darurat yang tidak terhubung dengan data pribadimu.
- Minimalkan penggunaan media sosial saat aksi berlangsung.
Baca Juga: Viral ‘Indonesia Gelap’ Dapat Tandingan Narasi ‘Indonesia Cerah’ di Media Sosial: Jangan Pesimis
Bantuan Medis dan Keamanan dari Kekerasan
Aksi massa bisa saja mengalami gesekan yang berujung pada cedera. Oleh karena itu, penting untuk memahami pertolongan pertama di jalanan.
Aksi ini diharapkan berjalan damai, tetapi risiko kekerasan, termasuk kekerasan berbasis gender, tetap ada.
Organisasi HopeHelps UI telah menyediakan hotline darurat di 082299788860 (tersedia 24 jam via WhatsApp atau SMS) bagi siapa saja yang membutuhkan bantuan atau ingin melaporkan insiden yang tidak menyenangkan.
Jangan pernah berjalan sendirian di tengah kerumunan. Selalu berada dalam kelompok dan pantau situasi sekitar untuk menghindari provokasi.