Ingin Tambahan Modal Platform Hingga Rp50 Juta, Segera Ajukan KUR BRI Caranya Mudah

Rabu 19 Feb 2025, 10:44 WIB
Syarat pengajuan pinjaman di KUR BRI 2025. (Sumber: Freepik/kamranAydinov)

Syarat pengajuan pinjaman di KUR BRI 2025. (Sumber: Freepik/kamranAydinov)

- Melengkapi dokumen administrasi: KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat izin usaha.

2. Syarat Pengajuan KUR Kecil BRI

- Memiliki usaha produktif yang layak dijalankan.

- Tidak sedang menerima kredit lain dari perbankan kecuali kredit konsumtif (KPR, KKB, atau Kartu Kredit).

- Usaha telah berjalan secara aktif minimal 6 bulan.

- Memiliki Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau dokumen izin usaha yang setara.

Baca Juga: Ajukan Pinjaman KUR Bank Mandiri dengan Mudah! Ini Syarat dan Prosesnya

Cara Mengajukan KUR BRI

Pengajuan KUR BRI dapat dilakukan melalui dua cara: online dan datang langsung ke kantor cabang BRI terdekat.

1. Cara Pengajuan KUR BRI Secara Online

  • Buka situs kur.bri.co.id.
  • Pilih menu ‘Ajukan Pinjaman’ dan login menggunakan email. Jika belum memiliki akun, pilih ‘Daftar’ atau login menggunakan akun Google.
  • Verifikasi email untuk mengaktifkan akun.
  • Setelah login, pilih ‘Ajukan Pinjaman KUR’, baca ketentuan, dan centang kolom persetujuan.
  • Isi data diri dan informasi usaha secara lengkap dan benar.
  • Unggah dokumen pendukung, seperti KTP, KK, dan surat izin usaha.
  • Tentukan nominal pinjaman dan tenor cicilan. Klik ‘Hitung Angsuran’ untuk melihat estimasi cicilan.
  • Klik ‘Ajukan Pinjaman’ dan tunggu konfirmasi apakah pengajuan disetujui atau tidak.

2. Cara Pengajuan KUR BRI di Kantor Cabang

  • Siapkan dokumen persyaratan, seperti KTP, KK, NPWP, dan surat izin usaha.
  • Datangi kantor cabang BRI terdekat.
  • Ambil nomor antrian dan tunggu giliran.
  • Saat dipanggil, sampaikan kepada petugas bahwa Anda ingin mengajukan KUR.
  • Ikuti prosedur pengajuan yang dijelaskan oleh petugas.

Cara Cek Status Pengajuan KUR BRI

Setelah pengajuan selesai, statusnya dapat dicek secara online melalui laman https://pinjaman.bri.co.id/pengajuan/form/tracking.

Langkah-langkah:

  • Masukkan nomor referensi pengajuan yang Anda terima saat proses aplikasi.
  • Lihat status pengajuan apakah sudah diterima, dalam proses, atau ditolak.

Keuntungan Mengajukan KUR BRI

Bunga Rendah: Didukung subsidi pemerintah, sehingga lebih terjangkau.

Proses Mudah: Pengajuan bisa dilakukan secara online atau langsung ke kantor cabang.

Berita Terkait
News Update