GARUT, POSKOTA.CO.ID – Polres Garut berhasil mengevakuasi delapan warga yang tersesat saat pendakian di kawasan Kawah Talaga Bodas hingga Puncak Sagara, Kecamatan Sucinaraja, Kabupaten Garut.
Dalam kegiatan pencarian yang dimulai pada Minggu 16 Februari 2025, Polres Garut melalui Polsek Wanaraja bekerja sama dengan tim gabungan dari Koramil Sucinaraja, BKSDA, Tagana, dan komunitas pecinta alam.
Kejadian bermula saat sekelompok warga yang berjumlah delapan orang memulai pendakian ke kawasan Talaga Bodas.
Baca Juga: Aktivitas Vulkanik Gunung Salak Meningkat, Pengelola Tutup Jalur Pendakian
Sebagian dari mereka menunggu di warung sekitar kawasan tersebut, namun hingga sore hari keluarga yang menunggu tidak melihat kedatangan mereka yang melakukan pendakian.
Khawatir akan keselamatan saudaranya, pihak keluarga kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Tagana yang kemudian segera menghubungi Polsek Wanaraja untuk meminta bantuan.
Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Kapolsek Wanaraja AKP Abu Sono, S.H., M.H., Dia mengatakan, pencarian warga hilang dilakukan sejak Senin pukul 02.30 WIB.
Saat itu, tim gabungan mulai menyisir jalur pendakian hingga akhirnya menemukan warga yang hilang sedang berada di wilayah Puncak Sagara, Kecamatan Sucinaraja.
Baca Juga: Pendakian Wisata Religi di Gunung Karang Pandeglang Ditutup Sementara karena Cuaca Ekstrem
Dia mengatakan, petugas kemudian melakukan evakuasi bersama-sama menuju tempat pemukiman dan memberikan pertolongan pertama.
“(Juga) melibatkan tenaga medis untuk memastikan kondisi kesehatan para korban, alhamdulillah semua warga ditemukan dalam kondisi selamat dan sehat,” ujarnya pada awak media, Selasa 18 Februari 2025.