3 Jenis Usaha Favorit Bank untuk Pengajuan Pinjaman KUR, Dipastikan ACC

Selasa 18 Feb 2025, 23:31 WIB
Tertarik mengajukan pinjaman KUR? Ketahui 3 jenis usaha yang favorit bank dan dipastikan diterima. (Sumber: Pinterest)

Tertarik mengajukan pinjaman KUR? Ketahui 3 jenis usaha yang favorit bank dan dipastikan diterima. (Sumber: Pinterest)

Baca Juga: Syarat Mudah Dapatkan Pinjaman hingga Rp50 Juta dari KUR Pegadaian 2025, Cek di Sini!

Hal ini karena perputaran uang di usaha sembako sangat cepat. Setiap hari, pasti ada pembeli yang datang membeli bahan-bahan pokok tersebut.

Dengan demikian, bank tidak ragu untuk memberikan pinjaman kepada pelaku usaha sembako.

2. Usaha Makanan

Semua jenis usaha makanan, seperti warung makan, nasi Padang, nasi uduk, bakso, atau usaha kuliner lainnya, juga termasuk dalam kategori usaha yang mudah diajukan pinjaman KUR.

Jika usaha makanan yang Anda jalankan sehat dan tidak ada masalah dengan riwayat kredit (seperti kredit macet), pinjaman KUR akan diproses dengan cepat oleh bank.

Usaha makanan memang menjadi salah satu usaha favorit bank karena perputaran uang yang cepat dan banyaknya konsumen.

3. Usaha Jualan Bumbu Dapur atau Sayuran

Usaha jualan bumbu dapur, seperti bawang, cabai, dan sayur-mayur yang dijual di pasar, juga termasuk dalam jenis usaha yang mudah diajukan pinjaman KUR.

Seperti usaha sembako, perputaran uang di usaha ini sangat cepat karena masyarakat selalu membutuhkan bahan-bahan dapur setiap hari.

Bank pun menganggap usaha ini menguntungkan dan mudah diproses.

Usaha yang Sulit Mengajukan Pinjaman KUR

Namun, ada juga jenis usaha yang agak sulit untuk mengajukan pinjaman KUR ke bank.

Salah satunya adalah usaha di sektor pertanian, perkebunan, dan perikanan.

Baca Juga: KUR BSI 2025 Menyediakan Program Pinjaman Berbasis Syariah Bagi Pelaku UMKM yang Membutuhkan Modal Usaha, Ini Syarat dan Cara Pengajuannya

Berita Terkait
News Update