POSKOTA.CO.ID - Ramadhan 1446 Hijriah atau tahun 2025 tinggal menghitung minggu lagi. Umat muslim di seluruh dunia tentunya sedang bersiap untuk menyambutnya.
Bulan kesembilan pada kalender Hijriah ini merupakan kesempatan yang dimanfaatkan oleh umat muslim untuk memperbanyak ibadah dan mendekatkan diri kepada sang pencipta.
Penetapan awal bulan suci ini sendiri untuk ormas Islam Muhammadiyah sudah mulai ditetapkan, sementara penetapan oleh pemerintah masih harus menunggu sidang isbat.
Untuk mengetahui tanggal 1 Ramadhan 2025 versi Muhammadiyah dan NU, Anda bisa simak informasinya berikut ini:
Penetapan Tanggal 1 Ramadhan 1446 Hijriah
Pimpinan Muhammadiyah telah menetapkan tanggal 1 Ramadhan yaitu 1 Maret 2025 dan 1 Syawal akan jatuh pada 31 Maret 2025.
Sekretaris PP Muhammadiyah, melalui maklumat yang diterbitkannya menyatakan bahwa penetapan 1 Ramadhan dilakukan berdasarkan hasil Hisab Wujudul Hilal.
Sehingga bagi yang mengikuti organisasi Muhammadiyah akan melaksanakan sholat tarawih pertamanya pada tanggal 28 Februari, Jumat malam.
Sementara itu, ormas Islam Nahdlatul Ulama atau NU akan menetapkan awal Ramadan di Indonesia setelah sidang isbat yang diadakan oleh Kementerian Agama.
Baca Juga: Siap Rekrut Pegawai Baru! Peluang Emas Jadi ASN, Ini Bocoran Formasi CPNS 2025
Pelaksanaan sidang isbat awal Ramadan 1446 Hijriah pun akan dilakukan pada 28 Februari 2025. Sidang ini dijadwalkan akan dipimpin langsung oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar.