Ketika mendaftar, ada beberapa dokumen administrasi yang wajib diunggah oleh calon peserta seleksi CPNS. Beberapa dokumen penting tersebut diantaranya:
- Kartu Tanda Penduduk (KTP): Identitas diri yang masih berlaku.
- Kartu Keluarga (KK): Dokumen ini penting sebagai bukti identitas keluarga.
- Ijazah dan Transkrip Nilai: Bukti pendidikan terakhir yang telah ditempuh.
- Pas Foto: Foto terbaru dengan latar belakang merah.
- Swafoto (Selfie): Foto diri saat memegang kartu informasi akun SSCASN.
- Dokumen Lain yang Disyaratkan: Seperti sertifikat TOEFL, surat keterangan pengalaman kerja, dll. (sesuai kebutuhan formasi).
Baca Juga: Persiapkan Diri untuk Seleksi CPNS 2025, Ini Instansi Sepi Peminat
Pendaftaran seleksi CPNS 2025 dilaksanakan secara online, silahkan daftar akun melalui web SSCASN BKN. Setelah memiliki akun, peserta bisa melakukan registrasi secara online untuk mengikuti tahapan seleksi.
Seleksi CPNS 2025 Sudah Dibuka?
Banyak masyarakat yang sudah mencari tahu apakah proses rekrutmen ASN ini sudah dibuka atau belum.
Jadi untuk alur seleksi CPNS 2024 sendiri masih belum selesai. Saat ini para peserta CPNS dan PPPK yang lolos sudah diumumkan tapi belum dilantik secara resmi menjadi ASN.
Prosesnya baru sampai usul DRH (daftar riwayat hidup) unutuk mendapatkan NIP (Nomor Induk Pegawai).
Nantinya setelah NIP selesai maka akan mendapatkan SK kemudian dilantik untuk segera bertugas di instansi dan lembaga masing-masing.
Sementara itu, untuk seleksi CPNS 2025 kemungkinan besar baru akan dibuka setelah tahapan seleksi tahun 2024 selesai.
Dari informasi yang beredar, bisa jadi pendaftaran untuk seleksi tahun ini dibuka pada Juli-Agustus mendatang.