POSKOTA.CO.ID - Masyarakat Indonesia kembali menantikan penerimaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2025. Untuk itu, banyak yang bertanya apakah link pendaftaran CPNS 2025 sudah dibuka?
Setiap tahun, rekrutmen CPNS menjadi salah satu peluang kerja yang paling diminati, mengingat berbagai keuntungan yang ditawarkan, seperti gaji tetap, tunjangan, serta jaminan pensiun di masa tua.
Namun, hingga saat ini, banyak yang masih bertanya-tanya, apakah pendaftaran CPNS 2025 sudah dibuka? Berikut informasi lengkap yang bisa menjadi panduan bagi calon pelamar.
Hingga pertengahan Februari 2025, pemerintah belum memberikan pengumuman resmi terkait jadwal pendaftaran CPNS 2025.
Saat ini, fokus utama masih tertuju pada penyelesaian tahap seleksi CPNS 2024 yang dijadwalkan berakhir pada 23 Maret 2025. Hal ini berdasarkan pengumuman resmi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) dengan nomor 5419/B-KS.04.01/SD/K/2024.
Baca Juga: Persiapkan Diri untuk Seleksi CPNS 2025, Ini Instansi Sepi Peminat
Namun, jika mengacu pada pola rekrutmen CPNS di tahun-tahun sebelumnya, seleksi biasanya dimulai sekitar bulan Mei hingga Juni.
Oleh karena itu, bagi masyarakat yang tertarik untuk mengikuti seleksi tahun ini, ada baiknya mulai mempersiapkan berbagai dokumen dan persyaratan sejak sekarang.
Meskipun pendaftaran belum dibuka, calon pelamar dapat terus memantau informasi resmi melalui beberapa kanal berikut:
1. Website Resmi SSCASN BKN
Situs utama untuk pendaftaran CPNS adalah sscasn.bkn.go.id. Di sini, nantinya akan tersedia semua informasi terkait tahapan seleksi, syarat pendaftaran, hingga jadwal tes.