POSKOTA.CO.ID - Ramadan merupakan bulan paling dinanti oleh umat Islam di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Di tahun 2025, diperkirakan awal Ramadan 1446 Hijriah akan jatuh Sabtu, 1 Maret 2025.
Kendati demikian, hitungan mundur menuju bulan suci puasa semakin dekat dan diperkirakan tinggal 11 hari lagi.
Kementerian Agama (Kemenag) Rebublik Indonesia telah menjadwalkan sidang isbat untuk menentukan 1 Ramadan 1446 Hijriah pada Jumat, 28 Februari 2025.
Baca Juga: 4 Persiapan Menyambut Ramadan dengan Penuh Makna, Ibadah Lebih Maksimal
Sidang tersebut akan dipimpin oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar dan melibatkan berbagai pihak termasuk perwakilan ormas Islam, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) serta ahli astronomi.
Sidang isbat akan dilaksanakan dalam tiga tahap, antara lain:
- Pemaparan data posisi hilal berdasarkan perhitungan astronomi
- Verifikasi hasil rukyatul hilal dari berbagai titik pemantauan di Indonesia
- Musyawarah untuk pengambilan keputusan penetapan awal Ramadan
Baca Juga: Persiapan Ramadan Maksimal, Panduan Memilih Multivitamin yang Aman Dikonsumsi
Hasil sidang ini akan diumumkan kepada publik pada malam harinya.
Jadwal Penetapan Awal Ramadan Muhammadiyah
Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah menetapkan bahwa 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025.
Keputusan ini didasarkan pada metode hisab hakiki wujudul hilal, yaitu perhitungan astronomi untuk menentukan posisi bulan.
Selain itu, Muhammadiyah juga telah menetapkan bahwa Idulfitri atau 1 Syawal 1446 H akan jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.