POSKOTA.CO.ID - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak memuji kualitas mental anak didiknya pasca menahan imbang Persija Jakarta pada laga pekan ke-23 Liga 1 2024/25 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu, 16 Februari 2025.
Bahkan Hodak pun takjub dengan keseluruhan tim yang mampu bangkit pada babak kedua hingga bisa menyamakan kedudukan dari ketertinggalan pada babak pertama.
Awalnya Persib sempat ketinggalan dua skor yang lebih dahulu dicetak pemain Persija, Gustavo Almeida dos Santos (33) dan Firza Andika (38).
"Ini bukan pertama kalinya buat kami. Tim ini menjadi juara tahun lalu, tim ini juga bangkit setelah tertinggal 2-0, artinya kami punya pemain-pemain yang berkarakter," tegas Hodak seusai pertandingan kepada wartawan dikutip Poskota dai Official Persib pada Minggu, 16 Februari 2025.
Baca Juga: Pelaku Vandalisme di Bus Persib Berhasil Diringkus Polisi
Pada babak kedua dikatakan Hodak, timnya tampil lebih efektif di babak kedua dengan menjaringkan dua gol dari tiga peluang melalui Nick Kuipers menit 52 dan David Da Silva dimenit ke 70.
"Di babak kedua kami bisa membuat 2 gol dari 2-3 peluang, sementara lawan tidak. Mereka membuat banyak umpan silang dan sepak pojok, tapi pada akhirnya tidak melihat lagi peluang dari mereka," bebernya.
Melalui pertandingan hari ini, Persib pun kembali melanjutkan catatan rekor tak terkalahkan di laga tandang. Hasil imbang ini mengokohkan posisi PERSIB di puncak klasemen dengan mengumpulkan nilai 50, hasil 14 kali menang, 8 imbang dan sekali kalah. Hingga saat ini, PERSIB unggul 9 poin dari Persebaya Surabaya.
Hingga saat ini, PERSIB unggul 9 poin dari Persebaya Surabaya. Dalam pertandingan sore kali ini, pelatih PERSIB, Bojan Hodak menurunkan komposisi Kevin Mendoza (kiper: Nick Kuipers, Gustavo Franca, Edo Febriansah, Kakang Rudianto; Marc Klok (c), Adam Alis; Tyronne del Pino, Ciro Alves, Beckham Putra Nugraha; Gervane Kastaneer.
Sejak awal jual beli serangan pun terjadi dikedua belah tim saling melakukan penyerangan. Namun, Persija pun beberapa kali melakukan tekanan. Hingga 15 menit berjalan, belum ada gol tercipta.
Baca Juga: David da Silva Selamatkan Persib dari Gilasan Persija, Hingga Balikan Kedudukan!