Berikut cara cek status pencairan bansos PKH 2025:
- Buka portal Cek Bansos Kemensos melalui https://cekbansos.kemensos.go.id/.
- Masukkan wilayah Penerima Manfaat (PM) secara lengkap, mulai dari provinsi sampai desa.
- Lengkapi kolom nama PM yang sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Kemudian masukkan huruf kode yang tertera di layar.
- Pilih menu Cari Data.
- Secara otomatis sistem Cek Bansos Kemensos akan melakukan pencarian nama PM sesuai dengan wilayah yang tadi sudah diinput.
- Apabila orang yang bersangkutan terdaftar sebagai penerima banson, maka layar akan menunjukkan informasi seputar bansos yang akan diterima nantinya.
- Sebaliknya jika orang yang bersangkutan bukan termasuk penerima bansos, maka akan muncul informasi bahwa ‘Tidak Terdapat Peserta/PM’.
Baca Juga: Bansos PKH 2025 Cair! Berikut Ini Besaran, Kategori Penerima, dan Cara Cek Penerimaannya
Saat ini sudah terdapat beberapa wilayah yang menerima dana bansos PKH 2025 dengan nominal Rp600.000 melalui Rekening BRI.
Wilayah Pencairan Bansos PKH 2025 via Rekening BRI
Dilansir dari akun Youtube Info Bansos, berikut wilayah yang sudah menerima pencairan bansos PKH 2025 via Rekening BRI:
Kabupaten Bulungan, Kabupaten Malinau, Kabupaten Tanah Tidung, Kabupaten Lombok Utara, Kabupaten Sumbawa, Kabupaten Sumbawa Barat, Kota Bima dan daerah di wilayah timur senilai Rp600.000 yang disalurkan melalui Rekening BRI.
Bagi penerima yang sudah mendapat dana PKH 2025 melalui Rekening BRI, silakan tarik melalui ATM terdekat.
Cara Tarik Bansos PKH 2025 via ATM BRI
Berikut cara tarik bansos PKH 2025 via ATM BRI:
- Mengunjungi lokasi mesin ATM BRI terdekat.
- Memasukkan kartu ATM, kemudian pilih bahasa Indonesia sebagai bahasa transaksi.
- Menginput 6 digit PIN ATM.
- Memilih menu “Tarik Tunai” atau menu “Transaksi Lainnya”.
- Memilih nominal tarik tunai yang dibutuhkan.
- Nasabah juga dapat memilih nominal tarik tunai lainnya selain yang tertera di layar mesin ATM dengan memilih menu “Transaksi Lainnya” lalu menuliskan jumlah nominal yang nasabah inginkan sesuai kelipatan uang yang berlaku di mesin tersebut.
- Memilih jenis sumber rekening untuk tarik tunai yakni “Tabungan” atau “Giro”.
- Menunggu kartu debit ATM keluar dari mesin ATM.
- Menunggu uang tunai sesuai yang nasabah inginkan keluar dari mesin ATM.
- Ambil uang dan kartu ATM.
Sekian informasi terkait pencairan saldo dana bansos Rp600.000 dari subsidi PKH 2025 via Rekening BRI di wilayah yang tertera di atas.