PERSIB Jegal Persija Raih Tambahan Poin, Hasil Imbang 2-2 Masih Kukuhkan Maung Bandung di Puncak Klasemen

Minggu 16 Feb 2025, 18:02 WIB
Duel klasik Persija vs Persib akhirnya berakhir imbang 2-2 di laga BRI Liga 1 2024/2025. (Sumber: Instagram/@persija)

Duel klasik Persija vs Persib akhirnya berakhir imbang 2-2 di laga BRI Liga 1 2024/2025. (Sumber: Instagram/@persija)

Tertinggal 0-1, PERSIB mencoba merespon. Tendangan Klok dari luar kotak penalti malah membentur Ciro Alves. Namun, pada menit 38, Persija malah menggandakan keunggulan melalui tendangan Firza Andika yang mengakhiri umpan dari Simic di dalam kotak penalti Hingga turun minum, PERSIB belum mampu mencetak gol balasan ke gawang Persija.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Persija Jakarta vs Persib Bandung Berakhir Imbang 2-2, Macan Kemayoran Gagal Amankan Tiga Poin

Hingga akhirnya pada babak kedua, Hodak pun memasukan David da Silva menggantikan Kastaneer. Dengan adanya kekuatan tambahan dari David da Silva membuat PERSIB kembali mencoba mengambil inisiatif penyerangan.

Pada menit 52, PERSIB berhasil mencetak gol balasan melalui tendangan keras Nick Kuipers dari luar kotak penalti memanfaatkan bola rebound hasil tendangan bebas Del Pino. Ini merupakan gol kedua Kuipers pada musim ini.

Lima menit berselang, tendangan Ciro Alves dari dalam kotak penalti masih bisa digagalkan Ondrej Kudela. Beberapa saat kemudian, tendangan David da Silva masih menyamping.

PERSIB terus memegang kendali permainan. Pada menit 70, David da Silva yang memanfaatkan umpan kunci dari Beckham berhasil mengelabui Andritany dengan tendangan lob-nya untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Gol tersebut disambut emosional David da Silva dan seluruh anggota skuad PERSIB.

Sesaat berselang, Hodak melakukan pergantian pemain. Del Pino dan Beckham ditarik keluar lapangan digantikan Robi Darwis dan Ryan Kurnia. Di menit 88, giliran Edo Febriansah dan Ciro Alves ditarik keluar lapangan digantikan Zalnando dan Henhen Herdiana.

Hingga dipenghujung babak kedua pun, dua tim masing-masing bermain ngotot ingin menciptakan peluang baru hingga gol tambahan. Namun sayang hingga wasit meniupkan peluit panjang skor pun masih bertahan imbang 2-2.

Berita Terkait

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persija vs Persib

Minggu 16 Feb 2025, 15:29 WIB
undefined
News Update