POSKOTA.CO.ID - Kabar bahagia datang dari pasangan selebritis Rizky Febian dan Mahalini Raharja, setelah sembilan bulan menjalani pernikahan.
Keduanya akhirnya dikaruniai seorang putri cantik yang diberi nama Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian.
Kelahiran buah hati mereka yang terjadi pada 15 Februari 2025 ini membawa kebahagiaan besar bagi keluarga, termasuk sang kakek, Sule, yang kini resmi mendapat status baru.
Dilansir dari kanal YouTube Tri Yono pada Minggu, 16 Februari 2025, untuk pertama kalinya, Rizky Febian menemani sang istri melalui proses persalinan.
Baca Juga: Arti Nama Zairee Selina Quinlyn Kareema, Anak Pertama Mahalini dan Rizky Febian
Wajah tegang terlihat jelas saat Mahalini berjuang di meja operasi setelah beberapa saat penuh perjuangan.
Tangis bayi Zairee akhirnya menggema di ruangan, membuat seluruh keluarga yang menunggu di luar merasa lega dan terharu.
Momen paling mengharukan terjadi ketika azan dikumandangkan di telinga sang bayi.
Rizky Febian yang sedari awal berusaha tegar akhirnya tak kuasa menahan air mata, tangis bahagia pecah di wajahnya saat mendengar suara azan pertama yang dikumandangkan untuk sang putri.
Rizky Febian Ucapkan Terima Kasih dan Penuh Rasa Syukur
Melihat perjuangan Mahalini selama kehamilan dan proses persalinan yang tidak mudah, Rizky Febian mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan penuh cinta.
Ia tampak memeluk dan mencium sang istri dengan penuh haru. Selain itu, Iki sapaan akrab Rizky Febian juga tak henti-hentinya memandangi buah hatinya dengan tatapan penuh kasih sayang.