Mau Ajukan KUR BRI 2025? Cek Dulu Kuota, Syarat dan Tips Agar Disetujui

Minggu 16 Feb 2025, 14:40 WIB
Cek kuota dan syarat agar Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) disetujui. (Sumber: Pinterest)

Cek kuota dan syarat agar Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) disetujui. (Sumber: Pinterest)

Ini menjadi kabar baik bagi calon peminjam yang ingin mengajukan KUR BRI di tahun ini. Namun, untuk memastikan pengajuan disetujui, penting untuk memahami persyaratan yang berlaku.

Syarat KUR BRI 2025

Syarat umum yang diprediksi akan tetap berlaku bagi calon debitur KUR BRI tahun 2025 diantaranya sebagai berikut.

  • Individu atau perorangan dengan usia minimal 21 tahun (atau di bawah 21 tahun jika sudah menikah).
  • Memiliki usaha produktif dan layak mendapatkan pembiayaan kredit.
  • Usaha telah berjalan minimal 6 bulan.
  • Tidak sedang menerima kredit dari perbankan lain, kecuali KPR, KKB, atau kartu kredit.
  • Boleh memiliki kredit konsumtif seperti pinjaman online, asalkan cicilannya lancar.
  • Memiliki legalitas usaha seperti NIB atau Surat Izin Usaha.
  • Tidak pernah menerima kredit modal kerja atau investasi dari bank lain, meskipun telah lunas.

Dokumen Persyaratan KUR BRI 2025

Untuk mempermudah proses pengajuan KUR BRI 2025, pastikan Anda menyiapkan dokumen berikut ini.

  • KTP elektronik (suami dan istri jika sudah menikah).
  • Kartu Keluarga (KK).
  • Akta Nikah (jika sudah menikah) atau Akta Cerai (jika sudah bercerai).
  • Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK), NIB, atau surat izin usaha lainnya.
  • NPWP aktif untuk pinjaman lebih dari Rp50 juta.
  • Agunan kredit (untuk pinjaman Rp50 juta – Rp500 juta), berupa sertifikat tanah atau kendaraan bermotor dengan usia maksimal 7 tahun.

Baca Juga: SELAMAT Rekening BRI, BNI, BSI dan Bank Mandiri Anda yang Telah Diverifikasi Pemerintah Berhasil Terima Saldo Dana Rp600.000 dari Subsidi Bansos PKH 2025, Cek Wilayahnya!

Aturan KUR BRI 2025

Perlu diketahui bahwa ada salah satu perubahan yang cukup signifikan dalam aturan KUR tahun 2025 yakni sebagai berikut.

  • Batas maksimal KUR Mikro kembali menjadi Rp50 juta tanpa agunan.
  • Pinjaman lebih dari Rp50 juta wajib menyertakan jaminan serta NPWP aktif.
  • Kenaikan plafon maksimal 30 persen dari pinjaman sebelumnya kemungkinan besar masih diberlakukan.

Cara Mengajukan KUR BRI 2025

1. Pengajuan Online

Bagi calon debitur yang ingin mengajukan KUR BRI secara online, silakan kunjungi laman resminya melalui https://kur.bri.co.id.

Pengajuan online mempermudah proses verifikasi awal dan memungkinkan nasabah mengisi data secara mandiri sebelum datang ke kantor cabang.

2. Pengajuan Langsung ke Kantor BRI

Meskipun pengajuan online tersedia, lebih disarankan untuk mengajukan KUR langsung ke kantor BRI sesuai dengan wilayah tempat tinggal.

Dengan cara ini, Anda bisa mendapatkan penjelasan yang lebih rinci terkait proses pengajuan dan memastikan kelengkapan dokumen untuk menghindari kendala dalam persetujuan.

Saat mengajukan langsung ke kantor BRI, pastikan untuk mengikuti beberapa langkah berikut dengan seksama.

  • Membawa dokumen persyaratan lengkap.
  • Memastikan usaha telah berjalan minimal 6 bulan.
  • Bertanya kepada petugas BRI terkait proses pengajuan dan waktu pencairan dana.

Tips Agar Pengajuan KUR BRI 2025 Disetujui

Agar pengajuan KUR BRI 2025 lebih mudah disetujui, ikuti beberapa tips berikut agar prosesnya berjalan lancar.

1. Pastikan Usaha Aktif dan Berjalan dengan Baik

Bank akan menilai kelayakan usaha sebelum menyetujui kredit. Pastikan usaha memiliki pemasukan yang stabil dan dapat dibuktikan.

2. Siapkan Dokumen dengan Lengkap

Berita Terkait

News Update