Laga Panas Persija vs Persib, Marc Klok Beri Pesan pada Semua Suporter

Minggu 16 Feb 2025, 14:25 WIB
Kapten tim Persib Bandung, Marc Klok yang mengirim pesan untuk seluruh suporter jelang laga Persija vs Persib. (Sumber: Persib)

Kapten tim Persib Bandung, Marc Klok yang mengirim pesan untuk seluruh suporter jelang laga Persija vs Persib. (Sumber: Persib)

POSKOTA.CO.ID - Laga panas Liga 1 akan tersaji hari ini Minggu, 16 Februari 2025 yang mempertemukan Persija vs Persib di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.

Kapten tim Persib Bandung, Marc Klok menyebutkan bahwa pertandingan ini merupakan laga yang spesial.

Ia juga memahami tensi dari laga antara Persib dan Persija yang memiliki makna bagi setiap pendukungnya.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Persija Jakarta vs Persib Bandung, Laga Klasik Liga 1 Kick Off Pukul 15.30 WIB

“Saya pikir pertandingan ini adalah spesial dan emosional untuk banyak orang di Indonesia,” ucapnya dikutip dari laman Persib pada Minggu, 16 Februari 2025.

Selain itu, ia pun menitipkan pesan untuk semua yang terlibat dalam pertandingan hari ini tetap saling respect dan sportif. Sehingga dapat menghibur suporter yang hadir di stadion atau yang menonton di layar kaca.

“Pertandingan ini memiliki rivalitas tinggi, emosi tinggi. Tetapi yang penting kita harus jaga dan menampilkan pertandingan indah untuk anak, keluarga dan buat semua yang nonton, terutama di stadion atau nobar. Rivalitas pasti tinggi, tapi ini pertandingan,” ujarnya.

Baca Juga: Panas! Persib Bandung Diteror Oknum Jakmania Jelang Laga Kontra Persija, Bus Jadi Sasaran Vandalisme

Pesan untuk Suporter

Klok pun menyampaikan pesan untuk suporter kedua belah pihak untuk tetap saling respect dan bisa bersikap sportif saat menerima hasil akhir.

Pasalnya apapun yang terjadi dan dilakukan oleh kedua pendukung kesebelasan, bisa saja ditiru oleh generasi selanjutnya.

Ia pun berharap jika kedua suporter menularkan energi positif di laga Persija vs Persib yang akan berlangsung hari ini.

Berita Terkait
News Update