POSKOTA.CO.ID - Sedang mencari rekomendasi situs nonton film gratis selain LK21 dan IndoXXI? Simak artikel ini hingga selesai untuk mengetahui daftarnya.
IndoXX dan LK21 merupakan dua situs streaming film paling terkenal yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.
Sudah sejak lama dua situs nonton film ini dijadikan andalan oleh masyarakat yang ingin nonton film tanpa harus datang ke bioskop.
Namun, masyarakat perlu tahu bahwa nonton film IndoXXI LK21 adalah tindakan yang ilegal dan tidak dapat dibenarkan.
Baca Juga: Cara Nonton Film IndoXXI LK21 Secara Legal Apakah Bisa? Cek Info Lengkapnya di Sini
Itu karena dua situs ini adalah situs tidak resmi yang tidak mengantongi izin dari pemerintah untuk menayangkan film secara streaming.
Maka dari itu, masyarakat sebaiknya tidak mengunakan kedua situs ini untuk streaming film karena kamu akan dinilai melanggar hukum.
Selain itu, mengakses situs ilegal juga sangat berbahaya karena rentan terkena malware hingga pencurian data yang mungkin tidak disadari oleh pengguna.
Sebagai alternatif, pengguna bisa mengakses situs streaming legal yang tersedia cukup banyak di masa sekarang ini.
Bahkan, sudah banyak pengguna internet yang beralih menggunakan platform streaming legal karena fitur yang menarik, koleksi film yang lebih lengkap, dan pastinya bisa diakses dengan mudah.
Namun sebagai catatan, tidak semua film ataupun video yang ada di platform legal bisa diakses secara gratis.