Pemegang NIK KTP yang Memenuhi Kriteria Ini, Dapat Menerima Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 2025 Senilai Rp600.000, Simak Selengkapnya di Sini!

Sabtu 15 Feb 2025, 11:30 WIB
Informasi terbaru penyaluran bansos PKH dengan nominal Rp600.000 akan segera dicairkan ke rekening KKS masing-masing KPM. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

Informasi terbaru penyaluran bansos PKH dengan nominal Rp600.000 akan segera dicairkan ke rekening KKS masing-masing KPM. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

POSKOTA.CO.ID - Update informasi terbaru penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH) berdasarkan laporan dari para Keluarga Penerima Manfaat (KPM), saldo bantuan sosial mulai masuk ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) BRI.

Sejumlah KPM di beberapa wilayah sudah melaporkan bahwa saldo dana bansos PKH 2025 telah terisi dan bisa dicairkan.

Proses pencairan saldo dana bansos ini ditujukan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang telah terdaftar dan memenuhi syarat, menggunakan mekanisme pencairan secara bertahap sesuai wilayah masing-masing.

Pencairan bansos PKH tahap 1 2025 dengan saldo dana senilai Rp600.000 akan disalurkan bagi kategori lansia dan penyadang disabilitas berat yang data dari NIK KTP nya telah terdaftar sebagai penerima manfaat yang berdasarkan pada database yang dikelola oleh pemerintah.

Baca Juga: Subsidi Dana Bansos BPNT Tahap 1 2025 Dicairkan ke Rekening Mandiri! Pemilik NIK E-KTP yang Terdata Sebagai KPM, Dapat Terima Saldo Rp600.000

Saldo dana bansos PKH tersebut akan dicairkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang proses penerimaannya ini melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) seperti BNI, BRI dan bank Mandiri.

Penerima manfaat dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos dengan memasukan data wilayah, nama lengkap, NIK yang berdasarkan pada KTP Simak berikut ini Langkah dan panduan lengkap pengecekkannya.

Melansir informasi dari kanal YouTube Arka's Channel, pada 15 Februari 2025 yang terdapat laporan dari penerima manfaat menunjukkan bahwa beberapa KPM telah menerima bantuan dengan nominal bervariasi.

"Salah satu penerima dengan kategori anak SD mendapatkan Rp225.219, sementara penerima dengan kategori anak balitamemperoleh Rp727.854" ujar Arka's dalam unggahan videonya.

Selain itu, beberapa penerima lainnya juga melaporkan saldo mereka sudah masuk dengan nominal berbeda sesuai dengan komponen bantuan yang mereka terima.

Sementara itu, pencairan bansos PKH di bank lain seperti Bank Mandiri, BSI, dan BNI juga mulai dilakukan.

Berita Terkait
News Update