Pencairannya untuk sekarang ini bisa dilakukan di PT Pos Indonesia dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BSI (khusus Aceh), dan Bank Mandiri.
Pencairan Dana Bansos PKH Tahap 1 Januari-Maret 2025
Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog hari ini Jumat, 14 Februari 2025, ada beberapa bank himbara yang sudah menyalurkan bantuan PKH kepada KPM.
Baca Juga: Saldo Dana Bansos PKH 2025 Cair ke Rekening KKS Milik KPM Terpilih, Cek Syarat Penerimanya di Sini
Pertama, ada dari BNI dengan saldo Rp600.000. Bisa dipastikan bahwa itu dari komponen lansia dan disablitas.
"Kemudian, untuk BRI juga ada dari daerah Sumatera Selatan. Hari ini sudah cair dengan jumlah Rp580.000. Kemungkinan kepotong administrasi karena aslinya Rp600.000," jelasnya.
Berikutnya dari Bank Mandiri juga dengan menyalurkan dana Rp600.000 yang terjadi pada kemarin, 13 Februari 2025. Ada juga dari BSI yang sudah melakukan pencairan.
Berdasarkan dari pernyataan tersebut, bansos PKH sudah dicairkan hampir merata sehingga bukan KPM pemilik KKS Mandiri daja.
Maka dari itu, penerima manfaat yang memiliki Kartu Merah Putih yang belum dapat dana bansosnya bisa disegerakan mengecek saldonya di kantor cabang, mesin ATM, atau aplikasi mobile banking.
Itulah dia informasi terkait dana bansos PKH tahap 1 Januari-Maret 2025 sudah cair merata. Semoga membantu dan bermanfaat.