Sebelum Captain America: Brave New World Kamu Wajib Nonton Film dan Serial Berikut ini, Auto Nyambung!

Jumat 14 Feb 2025, 20:13 WIB
Inilah film san serial yang harus kamu tonton sebelum Captain America: Brave New World. (Sumber: X/@MoreDisneyPlus)

Inilah film san serial yang harus kamu tonton sebelum Captain America: Brave New World. (Sumber: X/@MoreDisneyPlus)

Bagi Steve Rogers, Sokovia Accords membatasi dan menghilangkan tanggung awab seorang Avengers. Dan Sam Wilson menunjukkan dirinya sebagai pendukung setia Steve.

4. Avengers: Infinity War (2018)

Sam Wilson dalam bukanlah manusia seperti Steve Rogers. Namun, dalam film ini dia mampu menjadi rekan yang berguna ketika menghadapi Corvus Glaive dan PRoxima Midnight. Sam mampu memberikan dukungan udara dalam pertempuran di Wakanda berkat pengalaman militernya.

Baca Juga: Film Captain America Brave New World Terancam Diboikot Imbas Hadirkan Superhero Asal Israel

5. Avengers: Endgame (2019)

Film ini menampilkan Steve yang sudah tua dan menyerahkan posisinya kepada Sam. Ini merupakan simbolisasi dari awal perjalanan Sam Wilson sebagai penerus Captain America.

6. Eternals (2021)

Bangkai Tiamut menjadi sorotan utama dalam Captain America: Brave New World. Pasalnya, bangkai ini mengandung adamantium, salah satu logam terkuat di dunia Marvel yang ikoni dengan Wolverine. Keberadaan adamantium nantinya memicu konflik internasional yang memaksa Sam Wilson turun tangan.

Baca Juga: Film Captain America: Brave New World Sudah Tayang di Indonesia, Ini Jajaran Pemainnya

7. The Falcon and The Winter Soldier (2021)

Terakhir, serial ini mengikuti perjalanan Sam Wilson dan Bucky Barnes dalam menghentikan kelompok teroris Flag Smashers. Serial ini juga menyoroti keraguan Sam menjadi pengganti Steve Rogers.

Itulah informasi mengenai film dan serial yang wajib kamu tonton sebelum Captain America: Brave New World. Simak informasi menarik lainnya di portal berita Poskota yang update setiap hari. Semoga bermanfaat.

Berita Terkait
News Update