Kemudian, cara kedua adalah melunasi pinjaman konsumtif terlebih dahulu apabila memang memilikinya. Hal ini untuk mengurangi kemampuan bayar para calon debitur.
“Teman-teman lunasi dulu cicilan tersebut karena akan dianggap mengurangi RPC atau repayment capacity atau kemampuan bayar calon debitur,”mlanjut dia.
3. Pinjaman KUR Sesuai dengan Saran Pihak Bank
Lalu, cara ketiga adalah Anda bisa mengajukan jenis pinjaman KUR sesuai dengan saran dari pihak bank, sebagaimana diketahui ada beberapa jenis pinjaman yang tersedia.
Hal ini dilakukan untuk menghindari penyakahgunaan modal pinjaman KUR yang cair oada kemudian hari. Jangan sampai dilakukan untuk hal-hal selain untuk mengembangkan usaha.
“intinya pengajuan pinjaman KUR ini penggunanya harus atau wajib untuk modal usaha atau investasi usaha yang dapat mengembangkan atau memajukan UMKM,” kata dia.
Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait cara agar pengajuan KUR BRI diterima, semoga bermanfaat.
Disclaimer: Cara-cara di atas hanya dapat digunakan sebagai tips sehingga tidak menjamin pengajuan KUR diterima karena setiap bank memiliki kuota penerima tertentu.