Caption Penuh Kasih Sayang Cocok untuk Hari Valentine, Cek di Sini!

Jumat 14 Feb 2025, 14:58 WIB
 (Sumber: Poskota/Annisa Nur Latifah)

(Sumber: Poskota/Annisa Nur Latifah)

POSKOTA.CO.ID - Pada hari ini Jumat, 14 Februari 2025 bertepatan dengan hari kasih sayang atau hari Valentine. Banyak sekali di antara kalian yang mengungkapkan rasa sayangnya kepada pasangan dengan berbagai cara.

Ada yang memberikan kado spesial seperti, bucket bunga, emas, berlian, sampai cokelat yang identik dengan Valentine ini.

Atau, kamu juga bisa kasih kata-kata spesial, bahkan jika tidak berani mengungkapkannya kamu bisa tuliskan caption di media sosial kamu dengan kata-kata berikut ini.

Baca Juga: 4 Kado Simple untuk Hari Valentine, Pasangan Anda Pasti Menyukainya

Caption Penuh Kasih Sayang

Berikut kata-kata penuh kasih cocok untuk dipost di hari Valentine yang dilansir dari akun milik @xariin, yaitu:

  1. Seiring berjalannya waktu, tidak ada yang lebih manis dan lebih berharga daripada cinta yang aku miliki untukmu.
  2. Masa laluku adalah milikku, masa lalu-mu adalah milikmu, tapi masa depan adalah milik kita. Happy Valentine!
  3. Di hari penuh kasih sayang ini, izinkan aku untuk tinggal di sana, di tempat yang terdalam di lubuk hatimu.
  4. Aku siap menghadapi masalah sehebat apapun, asalkan bukan kehilangan dirimu di hidupku.
  5. Ada 12 bulan dalam setahun 30 hari dalam sebulan, 7 hari dalam seminggu, 60 detik dalam satu jam, tapi hanya ada kamu seorang di dalam hatiku. Happy Valentine's Day!
  6. Cinta itu manis bila masih baru, dan lebih manis bila itu benar dan termanis saat bersamamu. Selamat Hari Valentine.

Baca Juga: Harga Coklat SilverQueen di Indomaret untuk Hadiah di Hari Valentine

Bukan hanya untuk pasangan saja, kamu juga bisa memberikan sesuatu kepada teman atau bestie kamu untuk mengungkapkan rasa sayang.

Tidak perlu gengsi atau malu, karena biasanya momen seperti Valentine ini jadi hari dimana banyak orang mengungkapkan rasa sayangnya. Jadi akan sangat wajar jika kamu melakukan sesuatu untuk teman dan kerabat dekat.

Itulah informasi mengenai caption yang bisa kamu pakai di hari Valentine ini. Simak informasi lainnya di portal berita Poskota yang update setiap hari. Semoga bermanfaat.

Berita Terkait
News Update