POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda yang ingin mengajukan pinjaman modal usaha melalui lembaga keuangan seperti bank. Berikut penjelasan tentang KUR BSI 2025.
Kredit Usaha Rakyat (KUR) BSI 2025 hadir sebagai solusi keuangan bagi masyarakat, khususnya pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), yang ingin merintis atau mengembangkan bisnis mereka.
Program ini bertujuan untuk membantu UMKM yang mengalami kendala modal dalam menjalankan usahanya.
Baca Juga: KUR BRI 2025: Cara Daftar Offline dan Online serta Tabel Angsuran Terbaru
Melalui KUR BSI 2025, pelaku usaha bisa mendapatkan pembiayaan dengan berbagai pilihan limit kredit dan tenor hingga 6 tahun.
Terdapat tiga jenis KUR yang disediakan, yaitu Super Mikro, Mikro, dan Kecil, dengan plafon pinjaman mulai dari Rp10 juta hingga Rp500 juta.
Jenis-Jenis KUR BSI 2025
Bank Syariah Indonesia menawarkan tiga jenis KUR yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan usaha:
1. KUR Kecil
- Plafon pembiayaan: Rp100 juta – Rp500 juta
- Dapat digunakan untuk modal kerja atau investasi
2. KUR Mikro
- Plafon pembiayaan: Rp10 juta – Rp100 juta
- Cocok bagi usaha dengan kebutuhan modal menengah
3. KUR Super Mikro
- Plafon pembiayaan: hingga Rp10 juta
- Ditujukan bagi usaha yang baru merintis atau memerlukan tambahan modal kecil
Baca Juga: Kenali Jenis Pinjaman KUR BRI 2025, Lengkap dengan Syarat dan Cara Pengajuan