Wanita Sebatang Kara Tewas Tertabrak Kereta di Bekasi

Kamis 13 Feb 2025, 23:23 WIB
Ilustrasi mayat korban. (Sumber: Pixabay/Mohamed_hassan)

Ilustrasi mayat korban. (Sumber: Pixabay/Mohamed_hassan)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang wanita berinisial N, 31 tahun, ditemukan tewas tertabrak rangkaian kereta K-17 Argo Sindoro di Jalan Gatot Subroto, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Kamis, 13 Februari 2025.

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi, Kompol Sugihartono, mengatakan, kereta datang dari arah hilir timur Bekasi Kota ke barat Cikarang. Sesampainya di lokasi, N datang.

"Kereta api itu menabrak pejalan kaki korban N, sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas, yang menyebabkan korban meninggal dunia," ucap Sugihartono ketika dikonfirmasi, Kamis, 13 Februari 2025.

Jenazah korban kemudian dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi.

Baca Juga: Pesan Tiket Kereta Lebaran 2025, Cek Jadwal Keberangkatan di Sini

Sementara, Kapolsek Cikarang Utara, Kompol Sutrisno, mengatakan, korban diduga tidak menyadari ada kereta yang datang.

"Dia kena tertemper (kereta), posisi lagi lewat (melintas di lokasi)," ujar Sutrisno.

Berdasarkan informasi yang didapat, korban hidup sebatang kara. Jasad N pun dimakamkan warga sekitar.

"Dia itu enggak punya keluarga, dia tinggal di lingkungan sini, jadi di urus pemakamannya sama lingkungan desa," ucapnya.

Berita Terkait
News Update