POSKOTA.CO.ID - Aplikasi e-wallet DANA memiliki fitur pinjam saldo tanpa syarat Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP.
Fitur ini memungkinkan kamu bisa meminjam uang secara mudah dan cepat. Pastikan kamu sudah terdaftar sebagai pengguna DANA.
Meski kesannya seperti penyedia pinjaman online (pinjol), DANA justru menyediakan fitur peminjaman tanpa syarat identitas pemohon.
Dengan fitur ini, kamu bisa memenuhi kebutuhan darurat. Untuk melakukan pinjaman saldo DANA, kamu bisa mengikuti petunjuk berikut ini.
Baca Juga: Main Aplikasi Penghasil Uang Gratis 2025, Jalan Pintas Dapat Saldo DANA
Ketentuan Pinjam Saldo DANA
Pengajuan pinjaman hanya dapat dilakukan bagi pengguna dengan akun DANA Premium. Aktivasi akun Premium bisa dilakukan lewat aplikasi DANA.
Untuk mengaktifkan akun Premium, kamu harus membuka DANA dan memilih menu profil. Selanjutnya, klik tombol "Upgrade to Premium".
Kamu diminta untuk verifikasi identitas berupa KTP saat proses aktivasi. Tunggu beberapa saat, akun Premium kamu sudah aktif.
Jika akun Premium sudah aktif, kamu bisa mengikuti cara mengajukan pinjaman saldo DANA yang ada berikut ini.
Baca Juga: Uang Gratis Berhasil Diklaim, Saldo DANA Rp100.000 Terkirim ke Dompet Elektronik
Cara Pinjam Saldo DANA
- Klik fitur "Minta" di bagian atas.
- Atur nominal pinjaman, misalkan Rp200.000.
- Pilih "Lanjutkan" untuk membuat barcode.
- Bagikan barcode kepada rekan yang hendak dipinjami.
- Tunggu hingga dompet elektronik DANA kamu terisi saldo.
- Bicarakan proses pengembalian uang dengan peminjam.
Perlu diingat, limit pinjaman saldo DANA hingga jutaan rupiah.