POSKOTA.CO.ID - Terdapat tiga jenis Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI 2025 yang bisa diakses oleh masyarakat umum dengan pinjaman mulai dari Rp1 juta hingga Rp500 juta.
Tentunya Anda juga wajib mengikuti peraturan yang telah ditetapkan oleh pihak BRI dan pemerintah agar bisa mendapatkannya.
KUR BRI 2025 bisa digunakan oleh masyarakat umum agar mendapat suntikan modal usaha sesuai pengajuan yang dilakukan.
Saat ini Anda bisa mengecek terlebih dahulu jenis KUR BRI 2025 yang tersedia.
Baca Juga: Info Terbaru KUR BRI 2025 Rp10 Juta - Rp500 Juta, Syarat Pengajuan Mudah
Jenis KUR BRI 2025
Berikut jenis KUR BRI 2025 yang bisa diajukan:
1. KUR Mikro BRI
Diperuntukkan bagi usaha mikro dengan plafon pinjaman hingga Rp 50 juta. Program ini umumnya tidak memerlukan agunan tambahan.
2. KUR Kecil BRI
Ditujukan untuk usaha kecil dengan plafon pinjaman di atas Rp 50 juta hingga Rp 500 juta. Jenis KUR BRI 2025 ini biasanya memerlukan agunan, namun dengan persyaratan lebih ringan dibandingkan kredit komersial.
3. KUR TKI BRI
Dikhususkan bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang akan bekerja di luar negeri. Plafon pinjaman maksimal sebesar Rp 25 juta, dengan wilayah penempatan meliputi Singapura, Hong Kong, Taiwan, Brunei, Jepang, Korea Selatan, dan Malaysia.
Tentunya Anda wajib memenuhi persyaratan agar bisa mengajukan KUR BRI 2025.
Baca Juga: Tabel Angsuran KUR BRI 2025 dan Syarat Pengajuan Pinjaman, Cek Selengkapnya